Tak ingin seperti Risna? Ini tips hadiri pernikahan mantan
Hal ini diperlukan agar anda siap mental.
Pernikahan mantan kekasih adalah momen canggung yang bisa terjadi pada siapa saja. Jika Anda kebetulan diundang dan berniat datang di pernikahan mantan, coba simak tipsnya seperti yang dilansir dari Mag for Women berikut ini.
Hal ini diperlukan agar anda siap mental. Jika tidak siap, bisa-bisa kasus yang dialami Risna juga akan anda alami.
Menyiapkan mental
Akan ada banyak teman yang mengetahui bahwa Anda dan salah satu mempelai pengantin dulunya adalah kekasih, jadi siapkan diri dan mental untuk menerima berbagai gurauan yang terkadang bisa sangat menyakitkan jika didengar.
Jangan pergi sendiri
Bawalah teman ketika menghadiri pernikahan mantan. Entah itu dengan pasangan baru atau sekadar teman, yang penting Anda nyaman dan orang tersebut paham dengan situasi yang sedang Anda alami.
Jangan lakukan hal bodoh
Ingat tujuan Anda pertama kali untuk menghadiri pernikahan mantan, yaitu berharap dia bisa bahagia dengan pasangan pilihannya. Jangan sampai Anda bertindak bodoh, seperti melontarkan gurauan atau cerita masa lalu, dan akhirnya menyesal di kemudian hari.
Tidak perlu berusaha keras
Banyak orang datang ke pernikahan mantannya hanya demi membuktikan, "Aku baik-baik saja tanpa kamu, aku bisa bahagia." Usaha yang terlalu keras, seperti membawa pasangan lain dan mencoba membuat mantan cemburu, justru memperlihatkan bahwa Anda begitu menderita.
Tidak datang
Jika Anda tidak mampu melakukan keempat hal yang sudah disebutkan, sebaiknya tidak perlu menghadiri pernikahan mantan. Jangan memaksakan diri jika pada akhirnya Anda malah menyakiti hati sendiri.
Itulah beberapa tips yang bisa Anda terapkan jika diundang ke pernikahan mantan. Pernah punya pengalaman serupa?
-
Kapan sinetron Satu Cinta Dua Hati tayang perdana? Tayang perdana hari ini di SCTV pukul 16.45 WIB, sinetron Satu Cinta Dua Hati dibintangi artis-artis ternama.
-
Apa saja contoh kata-kata pujian romantis untuk istri? "Kamu membuat hatiku meleleh dan mengisinya dengan cinta. Ketika kamu menatapku, aku kecanduan dirimu! Aku sangat mencintaimu, istriku sayang!"
-
Kenapa kata-kata romantis untuk istri penting? Meski terlihat sederhana, memberikan kata-kata romantis bisa membuat hubungan semakin langgeng dan harmonis.
-
Kapan kisah cinta mereka dimulai? Melansir dari laman WTOC The Southeast News Leader, kisah cinta keduanya dimulai dari tahun 1948.
-
Apa ciri-ciri kata-kata cinta yang romantis dan penuh makna? Cinta adalah perasaan yang mendalam dan kompleks yang bisa dirasakan oleh setiap orang. Kata cinta bisa disampaikan sebagai ungkapan dari perasaan tulus.
-
Apa tanda pria yang mencintai dengan tulus terhadap pasangannya? Saat seorang pria yang dekat denganmu atau sedang mengejarmu tetap memberimu kebebasan untuk menjadi diri sendiri dan tidak pernah mengekang, hal itu bisa menjadi pertanda bahwa ia benar-benar mencintai setulus hati.
Baca juga:
'Risna, kamu kudu kuat'
Kisah haru Risna hadir di nikahan Rais, eks pacar selama 7 tahun
Kenali 5 tanda cinta bertepuk sebelah tangan!
6 Jenis pria yang tak pantas dijadikan pacar
5 Jenis mantan yang super duper ngeselin
4 Hal yang dapat memicu perpisahan