Teror dan krisis ekonomi tak pengaruhi minat wisatawan ke Bandung
Wisatawan asing seperti Malaysia dan Singapura bisa empat kali datang Ke Bandung dalam satu tahun.
Kondisi ekonomi global di awal tahun 2016 memang masih lesu. Ditambah situasi keamanan yang sempat melanda Tanah Air menjadikan wisatawan asing menambah kehati-hatian. Tapi itu sepertinya tidak berlaku untuk Kota Bandung.
Hal itu diakui Penanggung Jawab Bandung Award 2016, Jack Febrian, pada wartawan, Sabtu (13/2). Bandung Award 2016 yang digelar kemarin malam memberikan penghargaan pada pelaku usaha baik itu perorangan atau perusahaan, bahkan instansi pemerintah dengan berbagai penilaian salah satunya pelayanan.
"Bom Jakarta yang lalu misalnya, tidak terlalu mempengaruhi wisatawan untuk berkunjung ke Bandung. Kalaupun ada mungkin kecil sekali. Begitupun krisis global, tidak mengurangi minat wisata. Malah pada 2015 lalu, wisatawan asing seperti Malaysia dan Singapura bisa empat kali datang Ke Bandung dalam satu tahun," katanya yang merupakan GM Jack Tour Travel.
Hal itu menurutnya, tentu tidak terlepas dari pelaku industri pariwisata. Tuntutan profesionalisme harus dijunjung apalagi di era MEA 2016.
"Dalam menghadapi MEA, sejak lama kita sudah siap, di mana di sini juga dibicarakan kesiapan pihak hotel, destinasi wisata, restoran, transportasi dan sebagainya. Karena itu diperlukan SDM yang profesional di bidangnya masing-masing," ungkapnya.
Dia berharap, keamanan yang berangsur membaik di Tanah Air bisa kembali mengembalikan minat orang untuk datang, khususnya Bandung.
Baca juga:
Ridwan Kamil sebut jadi pemimpin daerah tak perlu selalu marah
Ditanya soal LGBT, Menteri Yuddy belum tahu yang gitu-gitu
Menteri Yuddy puji Bandung dapat nilai A, tapi malu Jabar cuma BB
Patung Arjuna dibakar, Wagub Jabar minta polisi cari pelaku
Dedy Mizwar: Rayakan Valentine tandanya tak pernah rasakan sayang
Dana pensiunan pos dikorupsi, negara rugi Rp 1,9 miliar
Ribuan polisi amankan pelantikan 6 kepala daerah di Bandung
-
Apa yang bisa dinikmati di Bandung? Bandung menawarkan banyak sekali pilihan untuk menjelajahi dan menikmati keajaiban alam bebas. Wisata Bandung ini bisa jadi destinasi liburan.
-
Apa saja tempat wisata baru di Bandung dan sekitarnya? Mencari wisata baru di Bandung dan sekitarnya? Mungkin Anda dapat mempertimbangkan beberapa rekomendasi wisata baru di Bandung berikut ini.
-
Dimana tempat wisata yang populer di Bandung? Tempat-tempat wisata ini tidak hanya menawarkan keindahan alam, tetapi juga kegiatan seru, edukatif, dan instagramable.
-
Apa saja destinasi wisata alam yang ditawarkan Jakarta? Nggak hanya punya deretan gedung tinggi menjulang saja, Jakarta juga menyimpan destinasi wisata dengan keindahan alam penuh pesona. Apa saja? Destinasi wisata yang menawarkan keindahan alam pertama di Jakarta adalah Kepulauan Seribu. Yup, kepulauan seribu merupakan wisata bahari andalan kota Jakarta dengan gugusan pulau dan pantai pasir putih yang akan memanjakan mata wisatawan.
-
Dimana letak Wisata Pakuhaji Bandung? Letaknya pun sangat dekat dengan pusat pemerintahan Kabupaten Bandung Barat.
-
Apa yang menjadi keunggulan Jakarta sebagai destinasi wisata? Pulau ini merupakan rumah bagi ibu kota negara yang besar, yang memiliki semua fasilitas yang dapat Anda bayangkan, dengan harga yang murah.