Tingkat Vaksinasi Booster Covid-19 di Indonesia Baru Mencapai 19 Persen
Sampai saat ini, kata Nadia sudah sekitar 40 juta orang yang sudah di booster. Dia mengimbau kepada seluruh masyarakat, khususnya yang mudik untuk segera booster untuk menambah perlindungan diri.
Vaksin booster menjadi salah satu syarat perjalanan bagi masyarakat yang ingin mudik. Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 dari Kementerian Kesehatan, Siti Nadia Tarmizi mengatakan tingkat vaksinasi booster baru mencapai 19 persen.
"Kalau target kita akhir Mei 30 persen, saat ini baru 19 persen,” katanya kepada merdeka.com, Minggu (1/5).
-
Bagaimana vaksin polio memberikan kekebalan terhadap virus? Vaksin bekerja dengan memperkenalkan virus yang dilemahkan atau sudah mati ke dalam tubuh manusia. Dalam respons terhadap vaksinasi tersebut, tubuh akan menghasilkan antibodi untuk melawan virus polio.
-
Apa itu Vaksin Herpes Zoster? Vaksin Herpes ZosterSangat penting bagi masyarakat untuk melakukan pencegahan dengan mendapatkan vaksin Herpes Zoster. Hal ini agar kondisi seperti yang dijelaskan sebelumnya bisa dicegah. Vaksin Herpes Zoster sendiri perlu didapatkan oleh kelompok usia 50 tahun ke atas.
-
Vaksin apa saja yang melindungi kucing dari penyakit berbahaya? Vaksin pada kucing biasanya diberikan melalui suntikan di bawah kulit, dan beberapa juga ada yang diberikan sebagai tetes ke mata atau hidung. Vaksin kucing diberikan untuk memberikan perlindungan terhadap penyakit menular melalui stimulasi respon imun jika nantinya kucing Anda terkena infeksi.
-
Apa manfaat utama dari vaksin polio? Salah satu manfaat utama dari vaksin polio adalah memberikan kekebalan tubuh terhadap virus polio.
-
Apa itu vaksin HPV? Vaksin HPV merupakan vaksin untuk mencegah infeksi human papillomavirus (HPV). HPV adalah virus yang dapat menyebabkan kutil kelamin dan berbagai jenis kanker di organ kelamin dan reproduksi, seperti kanker serviks, kanker penis, kanker anus, dan kanker tenggorokan.
-
Apa yang dimaksud dengan vaksinasi untuk kucing? Vaksinasi adalah salah satu cara untuk melindungi kucing dari berbagai penyakit menular.
Sampai saat ini, kata Nadia sudah sekitar 40 juta orang yang sudah di booster. Dia mengimbau kepada seluruh masyarakat, khususnya yang mudik untuk segera booster untuk menambah perlindungan diri.
"Untuk bisa menambah perlindungan, karena mobilitas dan aktivitas masyarakat meningkat yang pasti laju penularan akan meningkat," ujarnya.
Tercatat pada Sabtu (30/5) masyarakat yang sudah mendapatkan vaksinasi dosis 1 bertambah 50.370 totalnya menjadi 199.345.528. Dosis dua bertambah 81.970 menjadi 165.134.259. Sedangkan yang sudah booster bertambah 262.224 sehingga totalnya menjadi 39.555.232.
Sebelumnya, Nadia Tarmizi tidak menampik dengan adanya mudik lebaran 2022 di tengah pandemi Covid-19 masih bisa terjadi peningkatan kasus. Hal itu disampaikan Nadia dalam diskusi virtual 'Beranda nusantara:mudik asik lebaran aman', Senin (25/4).
"Poin utama, karena mudiknya masih dalam kondisi pandemi, potensi peningkatan kasus masih bisa terjadi," kata Nadia.
Walaupun begitu pemerintah saat ini sudah mencegah peningkatan kasus, dengan memberikan perlindungan kepada masyarakat. Caranya dengan memberikan syarat pelaku perjalanan mudik melakukan vaksin dosis kedua hingga tiga atau booster.
Nadia yakin walaupun adanya peningkatan kasus. Pemerintah bisa menekan angka kematian dan tingkat keterisian tempat tidur di rumah sakit.
"Enggak takut ada peningkatan kasus? ya enggak apa-apa kita kasus meningkat, selama angka kematian, angka hospitalisasi orang yang membutuhkan perawat rumah sakit kita tekan serendah mungkin," pungkasnya.
Baca juga:
Capaian Vaksinasi Covid-19 di Indonesia Capai 400,5 Juta Dosis
Update Vaksinasi Covid-19 di Indonesia per 29 April 2022
Update Vaksinasi Booster Nasional Hari Ini 28 April 2022
Sudah Ada Putusan MA, Kemenkes Diingatkan Tolak Hibah Vaksin Non-Halal
Update Vaksinasi Covid-19 di RI per 27 April: 400 Juta Dosis Telah Disuntikkan
Satgas Covid-19: Keputusan Sinovac jadi Booster Lewati Pertimbangan ITAGI