Update Data Kasus Positif Covid-19 Per 27 Mei 2021
Ada lima provinsi menyumbang kasus positif Covid-19 tertinggi yakni Jawa Barat 1.370, DKI Jakarta 940, Riau 810, Jawa Tengah 694 dan Kepulauan Riau 411.
Kementerian Kesehatan melaporkan kasus positif Covid-19 di Indonesia menembus 1.797.499 orang. Jumlahnya bertambah 6.278 dari data Rabu (26/5) yang menunjukkan masih 1.791.221 orang terjangkit virus SARS-CoV-2 itu.
Temuan 6.278 kasus positif Covid-19 berdasarkan hasil pemeriksaan terhadap 80.949 spesimen dari 62.386 orang. Penambahan 6.278 kasus positif Covid-19 dikontribusikan oleh 31 dari 34 provinsi di Indonesia.
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Bagaimana virus Covid-19 pertama kali masuk ke Indonesia? Kasus ini terungkap setelah NT melakukan kontak dekat dengan warga negara Jepang yang juga positif Covid-19 saat diperiksa di Malaysia pada malam Valentine, 14 Februari 2020.
-
Apa yang menjadi tanda awal mula pandemi Covid-19 di Indonesia? Pada tanggal 2 Maret 2020, Indonesia melaporkan kasus pertama virus Covid-19, menandai awal dari pandemi yang memengaruhi seluruh masyarakat.
-
Kapan kasus Covid-19 pertama di Indonesia diumumkan? Presiden Jokowi mengumumkan hal ini pada 2 Maret 2020, sebagai kasus Covid-19 pertama di Indonesia.
-
Di mana kasus Covid-19 pertama di Indonesia terdeteksi? Mereka dinyatakan positif Covid-19 pada 1 Maret 2020, setelah menjalani pemeriksaan di Rumah Sakit Penyakit Infeksi (RSPI) Sulianti Saroso, Jakarta.
-
Kapan virus menjadi pandemi? Contohnya seperti virus Covid-19 beberapa bulan lalu. Virus ini sempat menjadi wabah pandemi yang menyebar ke hampir seluruh dunia.
Ada lima provinsi menyumbang kasus positif Covid-19 tertinggi yakni Jawa Barat 1.370, DKI Jakarta 940, Riau 810, Jawa Tengah 694 dan Kepulauan Riau 411.
Dari total kumulatif kasus positif Covid-19, 49.907 di antaranya meninggal dunia dan 1.649.187 sudah sembuh. Angka kasus kematian Covid-19 meningkat 136 dari data kemarin masih 49.771 orang, sedangkan pasien sembuh bertambah 3.924 dari data sebelumnya hanya 1.645.263 orang.
Demikian laporan Kementerian Kesehatan melalui Satuan Tugas Penanganan Covid-19. Data dihimpun dalam 24 jam terakhir hingga hari ini, Kamis (27/5), pukul 12.00 WIB.
Masih laporan Kementerian Kesehatan, kasus aktif Covid-19 di Indonesia mencapai 98.405 orang. Jumlahnya meningkat dari data kemarin menembus 96.187 orang.
Selain kasus aktif, jumlah suspek Covid-19 juga meningkat signifikan. Data kemarin masih 90.901, kini naik menjadi 97.733 orang.
Baca juga:
Wamenkes Sebut Puncak Peningkatan Kasus Covid-19 Terjadi Pertengahan Juni 2021
BPOM Kembali Lanjutkan Penyuntikan Vaksin AstraZeneca Bets CTMAV547
Covid-19 di Riau Meningkat, Gubernur Minta Sejumlah Puskesmas Tutup Kembali Buka
Kasus Covid-19 di Makassar Meningkat, Pemprov Sulsel Diminta Aktifkan Tempat Isolasi
Psikolog Sebut Kelelahan Akibat Pandemi Membuat Warga Nekat Mudik
Wali Kota Erman Safar: Bukittinggi Nyaris Zona Merah