VIDEO: Tawa Cak Imin Nama Nusron Wahid Diusulkan Jadi Pimpinan Pansus Angket Haji "Sangat Terkenal"
Masing-masing fraksi diminta memberi nama setelah itu dilakukan musyawarah mufakat
Rapat perdana panitia khusus (Pansus) angket haji DPR digelar di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Senin (19/8/2024). Wakil Ketua DPR Muhaimin Iskandar atau Cak Imin memimpin jalannya rapat.
Cak Imin mengatakan, rapat pansus hari ini agendanya tunggal yaitu penetapan pimpinan Pansus. Masing-masing fraksi diminta memberi nama setelah itu dilakukan musyawarah mufakat.
- VIDEO: Keras Nusron Lapor ke Puan di Paripurna, Pansus Haji DPR Temukan Pelanggaran Menag Yaqut
- VIDEO: Nada Tinggi Nusron Wahid Semprot Pejabat Haji "Saya Harus Pakai Bahasa Apa Biar Paham?!"
- VIDEO: Nusron Wahid Diteriaki "Jangan Masuk Angin" Jadi Ketua Pansus Angket Haji, Rangkul Cak Imin
- Nama Nusron Wahid Diusulkan Jadi Pimpinan Pansus Angket Haji: Sangat Terkenal
Ketum PKB itu tampak semringah ketika Fraksi Golkar mengusulkan nama Nusron Wahid. Selain Golkar, Gerindra juga menyebut nama Nusron.
Diketahui, Rapat Paripurna DPR RI Ke-21 Masa Persidangan V Tahun Sidang 2023-2024, Selasa 9 Juli 2024 menyetujui pembentukan Panitia Khusus (Pansus) Angket Pengawasan Haji.
Pansus Haji mempersoalkan pembagian dan penetapan kuota haji tambahan tidak sesuai dengan UU Nomor 8 Tahun 2019 tentang Penyelenggaraan Haji dan Umroh.