Video TKW Kendal dianiaya majikan beredar di Youtube
TKW itu diketahui bernama Siti Inayatus Sholehah warga Desa Korowelang, Kendal.
Sebuah video berisi adegan penganiayaan seorang Tenaga Kerja Wanita (TKW) asal Kendal, Jawa Tengah marak beredar di jejaring sosial dan situs youtube. TKW yang kemudian diketahui bernama Siti Inayatus Sholehah (21) warga Desa Korowelang Anyar RT 02 RW III, Kecamatan Cepiring, Kabupaten Kendal, Jawa Tengah ini, langsung mendapat perhatian dari sejumlah netizen.
Korban yang bekerja di Taiwan ini merekam penganiayaan yang dialami dan kemudian menyebarkannya di youtube dan media jejaring sosial.
Kabid Transmigrasi, Pelatihan dan Penempatan Tenaga Kerja, Disnakertrans Kabupaten Kendal, Supardi saat dikonfirmasi merdeka.com membenarkan jika video yang berdear di youtube dengan itu adalah TKW asal Kendal.
"Kabar tersebut sudah kami dapat beberapa waktu lalu, dan benar korban penganiayaan dalam video tersebut adalah Siti," ungkapnya.
Dalam adegan yang berhasil direkam , seorang wanita tua yang diduga majikan Siti tega memukul dan menganiaya. Bahkan kaos Siti sempat ditarik, mulut Siti pun menjadi sasaran dengan disumpal kain berwarna putih.
Menanggapi video penganiayaan ini, Supardi menyatakan rencananya dinas terkait akan memanggil pihak keluarga dan PJTKI tempat Siti diberangkatkan.
"Besok kami akan memanggil pihak keluarga, PJTKI dan Kades setempat untuk mediasi," jelasnya.
Supardi menjelaskan, Siti berangkat ke Taiwan empat bulan yang lalu melalui PJTKI PT Dewi Pengayon Bangsa, yang ada di Pegandon. Setelah diberangkatkan, Siti bekerja sebagai pembantu rumah tangga. Ditempat kerjanya, Siti dianiaya majikan korban.
Kemungkinan TKW yang bersangkutan jengah dan bosan terus dianiaya dan ia pun memberanikan diri merekam penganiayaan yang dialami dengan ponsel miliknya.
"Setelah direkam, rekamannya dikirim kepada sala satu rekan TKW melalui akun facebook kemudian disebarkan di Youtube," tuturnya.
Usai mendapatkan laporan dan mengonfirmasi pihak keluarga, pihak keluarga meminta agar Siti secepatnya dipulangkan ke Indonesia. Diduga Siti dianiaya lantaran memiliki keterbatasan bahasa sehingga menyulitkan komunikasi.
"Saat ini aksi pihak majikan telah diketahui pemerintah setempat. Kami juga sedang berusaha untuk memulangkan Siti," pungkasnya.
Video penganiayaan TKW asal Kendal ini juga sudah ditayangkan di sejumlah stasiun televisi di Taiwan dan mendapat reaksi keras dari pemerintah setempat. Pihak keluarga Siti di Korowelang masih belum dapat dikonfirmasi terkait beredarnya video penganiayaan ini.
Baca juga:
Bunuh mantan majikan, TKW di Taiwan terancam hukuman mati
Ini TKW cantik yang hebohkan Youtube lewat video curhat
Istri jadi TKW, suami 'jajan' buat penuhi hasrat biologis
Kisah para suami ditinggal istri merantau ke luar negeri
YouTube dihebohkan perang video TKW Taiwan VS suami di Jawa
TKW cantik curhat di YouTube, minta suami tidak foya-foya di kampung
-
Kenapa video tersebut viral? Video yang diunggahnya ini pun viral dan menuai perhatian warganet."YaAllah Kau bangunkan aku tengah malam, aku kira aku mimpi saat ku lihat suamiku sedang sujud," tulisnya di awal video yang diunggahnya.
-
Apa yang terjadi di video yang viral? Video berdurasi 20 detik tersebut memperlihatkan seseorang yang diklaim sebagai Gibran yang sedang menggendong bayi sambil mengumandangkan takbir.
-
Apa yang terjadi dalam video viral tersebut? Video yang menampilkan seorang sopir truk video call dengan keluarga dan menyatakan tak memperbolehkan anaknya jadi polisi viral di media sosial. Video itu diambil di depan kantor Polsek Tebo Tengah, Kabupaten Tebo, Jambi.
-
Apa yang ditemukan pemancing di Thailand yang menjadi viral? Penemuan Sisik Ular Raksasa Sampai Puluhan Meter yang Bikin Heboh Pemancing tak sengaja temukan sisik ular raksasa di Thailand. Video viral 15 detik ini mencuri perhatian 40 juta penonton, memicu antusias warganet.
-
Kenapa video ini menjadi viral? Video ini viral dan sukses bikin warganet ikut sedih.