Wapres JK, Menteri Puan dan Khofifah tinjau Pasar Klewer
Wapres berada di Pasar Klewer hanya sekitar 20 menit, untuk kemudian kembali ke Jakarta.
Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK), didampingi istri Mufidah Kalla, Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani serta Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa meninjau Pasar Klewer, Solo, Senin (29/12). Rombongan tiba di pasar batik terbesar di Asia tersebut pukul 17.50 WIB.
Rombongan wapres yang didampingi Wakil Wali Kota Ahmad Purnomo langsung disambut Kepala Dinas Pasar Subagyo. Dalam kesempatan tersebut wapres menanyakan tentang terjadinya kebakaran dan kondisi terakhir.
Sementara itu Subagyo memberikan keterangan terkait kondisi pasar dan pedagang. "Harga dan omset per kios di sini bisa mencapai ratusan juta," katanya.
Wapres berada di Pasar Klewer hanya sekitar 20 menit, untuk kemudian kembali ke Jakarta.