Waspada Begal Motor Bersenjata Tajam Incar Pemotor di Depok
Peristiwa terjadi ketika korban sedang menghubungi temannya menggunakan ponsel. Korban menelpon sambil duduk di atas motor. Tiba-tiba dihampiri orang tak dikenal yang menggunakan motor.
Begal motor kembali terjadi di Tapos, Depok. Peristiwa ini terjadi Selasa (28/6) dinihari sekitar pukul 03.00 Wib di depan toko Vape Store Jalan Raya Cilangkap, Tapos, Depok.
Korban adalah M Yusuf. Motor yang digondol pelaku adalah Yamaha Aerox dan satu ponsel.
-
Kapan lelang motor Omesh berakhir? Setelah nungguin sekitar 4 hari, akhirnya ada yang menang lelang dengan harga Rp 300 juta.
-
Di mana sekte pemuja sepeda motor berada? Gerakan spiritual ini bermula di Desa Chotila, Rajasthan, India, di mana para penduduk bikin kuil untuk sepeda motor dan pemiliknya yang tewas bernama Om Banna.
-
Kenapa motor injeksi sering kehabisan bensin berdampak buruk? Salah satu masalah yang sering dihadapi oleh pengendara motor injeksi adalah kehabisan bensin. Meskipun mungkin terdengar seperti hal yang sederhana, kehabisan bensin pada motor injeksi dapat menyebabkan kerusakan yang signifikan pada komponen-komponen penting seperti pompa bahan bakar (fuel pump) dan injektor.
-
Kapan motor pertama tiba di Indonesia? Setelah menunggu satu tahun, akhirnya motor pertama tersebut tiba di Pelabuhan Semarang pada tahun 1893.
-
Apa merek motor pertama di Indonesia? Apa merek motor pertama di Indonesia? Motor pertama di Indonesia merupakan buatan Hildebrand & Wolfmüller, yang dimiliki oleh seorang berkebangsaan Inggris yang bernama John C. Potter.
-
Kapan Jalur Pantura Jawa Barat mulai ramai pemudik motor? Sudah Ada Beberapa yang Mudik Saat kreator tersebut melalui Jalur Pantura, beberapa pemudik mulai terlihat di satu pekan jelang lebaran. Mereka sudah mulai pulang ke kampung halaman denga menggunakan sepeda motor.
Peristiwa terjadi ketika korban sedang menghubungi temannya menggunakan ponsel. Korban menelpon sambil duduk di atas motor. Tiba-tiba dihampiri orang tak dikenal yang menggunakan motor.
Pelaku diperkirakan enam orang. Usianya sekitar 15-20 tahun. Mereka berboncengan dengan menggunakan dua motor.
Mereka menghampiri korban dan mengeluarkan senjata tajam. Pelaku mengancam korban untuk menyerahkan motor dan ponselnya.
"Korban diminta HP-nya. Kemudian pelaku juga memaksa dan mengambil paksa kendaraan korban," kata Kasi Humas Polsek Cimanggis Ipda Nanang Priyo, Selasa (28/6).
Setelah menggasak motor dan ponsel korban, kemudian para pelaku melarikan diri. Diperkirakan mereka kabur ke jalan utama yaitu Jalan Raya Bogor. Selanjutnya korban melapor ke Polsek Cimanggis.
"Petugas sudah melakukan olah TKP. Saat ini masih dalam proses penyidikan," ujarnya.
Sementara itu peristiwa pencurian motor juga terjadi di Jalan Akses UI, Cimanggis Depok tepatnya di indekos Aulia pada Minggu (26/6) pukul 01.00 Wib.
Dua motor berhasil digondol sekaligus hanya dalam waktu 10 menit saja.
"Jadi kami sedang ada kumpul-kumpul di atas balkon. Motor diparkir di bawah. Kami tidak tahu ketika pencuriannya. Setelah beberapa waktu ketika teman mau pulang baru ngeh motornya tidak ada," kata Ali, salah satu penghuni indekos.
Dua motor yang hilang terparkir di depan rumah kos. Pencurian ini terekam kamera CCTV. Pertama yang hilang adalah motor Vario. Pelaku terlihat mengenakan kaus berwarna merah.
Setelah berhasil menggondol motor Vario ternyata pelaku kembali dan membawa motor Beat. "Jadi sekali dua motor," ungkapnya.
Pelaku diperkirakan dua orang. Mereka menggunakan motor untuk memantau lokasi. Satu orang bertugas menunggu di motor, satu lagi mengambil motor korban.
"Pelaku sudah ambil satu motor terus balik lagi ngambil yang satunya. Jedanya sekitar 10 menit. Pelakunya sama satu orang," ceritanya.
Saat kejadian, kondisi jalan memang sepi. Pelaku diduga sudah terbiasa mencuri karena bisa menggondol dua motor hanya kurang dari 10 menit.
"Cepat banget durasinya hitungan detik (satu motor)," katanya.
Baca juga:
Ke Rumah Mertua Demi Bertemu Suami, Seorang Ibu Hamil di Depok Dibegal
Dua Begal yang Bacok Korban di Tangerang Diciduk Polisi
Fakta Baru Guru di Bangkalan Jadi Korban Begal, Motif Pelaku Bikin Geleng Kepala
Viral Tahanan Pakai Topi Polisi Berfoto Selfie di Depan Sel, Ini Kata Kapolres Ende
WN Jepang jadi Korban Begal di Jakbar, Begini Kronologinya
Pedagang dan Pembeli Nasgor Dibegal di Bekasi, HP Dirampas usai Ditodong Celurit