Ahok soal Djarot: Belum tentu orang yang dicintai akan anda nikahi
Dari hati paling dalam, sesungguhnya Ahok sangat ingin mencantumkan nama Djarot di berkas dukungan.
Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama, mengungkapkan, keinginannya maju bersama Djarot Saiful Hidayat bak cinta tak sampai. Sebaliknya, terpilihnya Heru Budi Hartono bak sebuah takdir.
Diceritakannya, dari hati paling dalam, sesungguhnya Ahok sangat ingin mencantumkan nama Djarot di berkas dukungan.
"Saya bilang, 'bagaimana kalau kita kasih namanya Djarot'. Teman Ahok setuju. Masalahnya PDIP tidak mau (Djarot maju melalui jalur perseorangan)," ungkap Ahok, sapaan Basuki, di Balai Kota DKI Jakarta, Rabu (8/6).
Di mata Ahok, kinerja mantan Wali Kota Blitar itu sudah terbukti. Namun, keputusan itu telah dibuat dan dia memilih menjalaninya.
"Jadi, kalau tanya sama saya, lebih suka sama siapa, ya saya terusin sama Djarot dari awal. Di Teman Ahok juga saya usulkan nama Djarot kok, tapi kan tidak boleh kan. Istilahnya, belum tentu orang yang anda cintai, yang anda nikahi," terangnya.
Baca juga:
Fahri minta Ahok tak buruk sangka soal formulir calon independen
KPU DKI Jakarta minta bantuan teman Ahok untuk verifikasi dukungan
Ditanya kesiapan Pilgub DKI, Risma bilang 'Uwis to rek rek'
Ahok minta KPU judicial review UU Pilkada soal verifikasi faktual
Ahok soal verifikasi faktual: KPU DKI sanggup enggak?
Ruhut minta Ahok tetap maju Pilgub DKI lewat jalur independen
UU direvisi, KPU DKI tak kesulitan verifikasi dukungan independen
-
Bagaimana Ahok terlihat dalam fotonya saat kuliah? Tampak pada foto, Ahok tengah bergaya bersama teman-temannya saat awal masa kuliah di Trisakti.
-
Apa yang dirayakan oleh Ahok dan Puput? Ahok dan Puput merayakan ulang tahun putri mereka dengan acara yang sederhana, namun dekorasi berwarna pink berhasil menciptakan atmosfer yang penuh semangat.
-
Apa yang dikatakan Hasto mengenai peluang Anies dan Ahok di Pilgub DKI 2024? Hasto mengatakan hal itu menanggapi pertanyaan terkait peluang PDI Perjuangan memasangkan dua mantan gubernur DKI Jakarta yakni Anies Baswedan dan Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok sebagai calon gubernur - wakil gubernur DKI Jakarta.
-
Kapan Djamaluddin Adinegoro lahir? Gunakan Nama Samaran Djamaluddin Adinegoro lahir di Talawi, sebuah kecamatan di Sawahlunto, Sumatra Barat pada 14 Agustus 1904.
-
Bagaimana Ahok dan Puput Nastiti Devi menunjukkan kebersamaan saat berlibur? Mereka pun membagikan potret momen-momen kebersamaan saat liburan di akun Instagram miliknya.
-
Kapan Prabowo tiba di Kantor DPP Partai Golkar? Prabowo tiba sekitar pukul 17.00 WIB dengan mengenakan pakaian berwarna hitam dan celana berwarna hitam.