AHY: Ruang Digital Disesaki Black Campaign Membunuh Lawan Politik Demi Kekuasaan
AHY berharap generasi muda dapat memberikan kontribusinya untuk mencegah terjadinya hal ini. Caranya dengan memberikan pandangan dan saling mengedukasi satu sama lain.
Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyoroti tantangan demokrasi Indonesia saat ini. Salah satunya fenomena 'Post Truth Politics' yaitu kebohongan yang terus diulang bisa dianggap sebagai kebenaran baru.
"Politics is all about perceptions. Adik-adik yang nanti masuk ke dalam dunia politik akan memahami bahwa di ruang publik, di ruang digital makin disesaki oleh hoax, fake news, character assasination, hate speech, dan black campaign untuk membunuh karakter lawan politik demi kekuasaan," katanya pada webinar 'Membangun Integritas Generasi Penerus Bangsa: Menghadapi Dinamika Kehidupan Berpolitik', Sabtu (17/4).
-
Apa yang membuat netizen terkejut tentang Agus Harimurti Yudhoyono? Pasalnya, beberapa netizen terkejut saat mengetahui bahwa usia AHY sudah mencapai 45 tahun, sementara wajahnya masih terlihat begitu awet muda.
-
Siapa yang menginisiasi kejutan ulang tahun untuk Agus Harimurti Yudhoyono? Istri AHY, Annisa Pohan, menginisiasi kejutan ulang tahun untuk suaminya.
-
Kapan Agus Harimurti Yudhoyono merayakan ulang tahunnya? AHY baru saja merayakan ulang tahunnya yang ke-45 pada tanggal 10 Agustus 2023 yang lalu.
-
Dimana perayaan ulang tahun Agus Harimurti Yudhoyono diadakan? Ulang tahun anak pertama dari mantan Presiden RI ke-6 ini terasa penuh kehangatan dan meriah meskipun hanya dihadiri oleh orang-orang terdekat.
-
Kenapa perayaan ulang tahun Agus Harimurti Yudhoyono terasa hangat dan meriah? Ulang tahun anak pertama dari mantan Presiden RI ke-6 ini terasa penuh kehangatan dan meriah meskipun hanya dihadiri oleh orang-orang terdekat.
-
Bagaimana pernikahan Annisa Pohan dan Agus Harimurti Yudhoyono? Artis berikutnya adalah Annisa Pohan, yang menikah dengan putra Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono, Agus Harimurti Yudhoyono. Mereka menikah pada tahun 2005 dan memiliki seorang anak bernama Almira Tunggadewi Yudhoyono.
Dengan itu, AHY berharap generasi muda dapat memberikan kontribusinya untuk mencegah terjadinya hal ini. Caranya dengan memberikan pandangan dan saling mengedukasi satu sama lain.
"Kalau ini merajarela, apalagi terjadi sebuah gelombang tsunami disinformasi, maka lama kelamaan politik di Indonesia akan diwarnai kebohongan yang keji dan merusak satu sama lain. Mari kita cegah ini. Mari kita bangun politik yang beretika dan bermoral," imbuhnya.
Selain itu, Putra Susilo Bambang Yudhoyono ini menyoroti politik identitas dan polarisasi. Dia mengingatkan, kontestasi politik bisa memberikan dampak besar dalam memecah belah bangsa.
"Politik identitas selalu tidak baik bagi bangsa kita. Indonesia adalah negara yang majemuk, keberagaman merupakan sebuah kekuatan, bukan sesuatu yang membuat kita tercerai berai," tutup AHY.
Baca juga:
Indeks Demokrasi Indonesia Turun, AHY Nilai Banyak Merasa Takut & Dibungkam Bersuara
Tahun Ini Diprediksi Jadi Penentu Konsolidasi Politik Kandidat Calon Presiden di 2024
AHY Sarankan Kubu Moeldoko Dirikan Partai Baru, Jangan Usik Demokrat
Kubu Moeldoko Tawari AHY Maju Lagi di Pilgub DKI
Mengingat Momen Mengejutkan Moeldoko Usul SBY Jadi Jenderal Besar