Jejak Karir Politik Eko Patrio Kini Jadi Sekjen PAN, Banting Stir dari Pelawak ke Politikus
Bagaimana tidak, Eko yang juga seorang artis ini kembali lolos ke Senayan menduduki bangku DPR RI periode 2024-2029.
Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Amanat Nasional (PAN) menunjuk Eko Hendro Purnomo alias Eko Patrio sebagai Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP PAN menggantikan Eddy Soeparno.
"Iya (benar), sudah disampaikan Pak Zul ya jadi memang hasil kongres kemarin akan ada perubahan di dalam struktur kepengurusan DPP PAN dan Pak Zulkifli Hasan selaku Ketua Umum telah menetapkan Mas Eko Hendro Purnomo sebagai Sekretaris Jenderal menggantikan saya," kata mantan Sekjen PAN Eddy Soeparno di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Senin (30/9).
Karir Eko yang sebelumnya lebih dikenal sebagai komedian dan presenter di dunia hiburan, kini semakin melejit di panggung politik. Bagaimana tidak, Eko yang juga seorang artis ini kembali lolos ke Senayan menduduki bangku DPR RI periode 2024-2029.
Karir Politik Eko Patrio
Eko Patrio mulanya populer sebagai salah satu anggota grup lawak legendaris, Patrio yang dibentuk bersama dua anggota lainnya yakni Patro dan Aki. Melalui acara-acara komedi di televisi, anam Eko Patrio kemudian semakin melambung.
Meski karirnya di dunia hiburan sedang naik daun, Eko tak ragu untuk berkecimpung di dunia politik. Pada tahun 2009 dia maju sebagai Calon Legislatif (Caleg) nomor urut satu melalui Partai Amanat Nasional (PAN) untuk Daerah Pemilihan (Dapil) Jawa Timur VIII.
Dalam pemilu tersebut, Eko kemudian berhasil lolos ke Senayan menjadi anggota DPR RI periode 2009-2014.
Pada tahun 2014, Eko Patrio kembali maju menjadi caleg di dapil yang sama. Lagi-lagi, Eko kembali lolos ke Senayan sebagai anggota DPR RI untuk periode 2014-2019 dengan perolehan 69.301 suara.
Dua kali berhasil melenggang ke Senayan tidak menjadikan pria kelahiran 30 Desember 1970 ini puas dengan karir politiknya. Ia kemudian kembali mencalonkan diri sebagai caleg dalam pemilu 2019 di Dapil Jakarta I. Ia kembali berhasil menduduki bangu DPR RI 2019-2024.
Begitu pula pada pemilu 2024, Eko Patrio kembali lolos di dapil yang sama dan akan menjabat hingga 2029. Sejak karirnya pada tahun 2009, terhitung sudah 4 periode Eko lolos ke Senayan.
Tak hanya itu, di PAN sendiri Eko Patrio aktif dalam kepengurusan. Dia pernah menjabat sebagai Wakil Sekretaris Jenderal (Sekjen) PAN periode 2010-2015.
Setelah itu, Eko kemudian terpilih menjadi Ketua DPW PAN DKI Jakarta periode 2015-2020.
Tahun 2020, Eko kembali terpilih menjadi Ketua DPW PAN DKI Jakarta secara aklamasi. Ia pun melanjutkan posisinya sebagai Ketua DPW PAN DKI Jakarta pada periode berikutnya, yakni 2020-2025.
Kini, Eko kembali ditunjuk sebagai Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP PAN menggantikan Eddy Soeparno.
Reporter Magang : Maria Hermina Kristin