Diserang Anies dan Ganjar Sepanjang Debat, Prabowo Tidak Keluarkan Jurus Silat dan Joget Gemoy
Diserang Anies dan Ganjar Sepanjang Debat Ketiga, Prabowo Tidak Keluarkan Jurus Silat dan Joget Gemoy
Sejak awal dimulainya debat, Prabowo terlihat serius. Bahkan, Prabowo sempat terpancing lawan debatnya.
- VIDEO: Aksi Prabowo Keluarkan Jurus Silat Gemoy Bikin Jokowi & Empat Jenderal TNI Tertawa
- Berkali-kali Prabowo Sindir Anies Gara-Gara Kinerjanya Dinilai 11
- TKN soal Prabowo Disudutkan 2 Paslon Saat Debat: Namanya Jagoan Selalu Dikeroyok, Endingnya Menang
- VIDEO: Sengit Prabowo dan Anies di Debat Berujung Tak Salaman, Saling Beri Penjelasan
Diserang Anies dan Ganjar Sepanjang Debat, Prabowo Tidak Keluarkan Jurus Silat dan Joget Gemoy
Wajah Calon Presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto terlihat serius sepanjang jalannya debat ketiga Capres. Debat ketiga Capres-Cawapres kali ini mengambil tema Pertahanan, Keamanan, Hubungan Internasional dan Geopolitik.
Sejak awal dimulainya debat, Prabowo terlihat serius. Mengingat tema yang dibahas mengenai pertahanan, sejumlah pihak menilai Prabowo Bakal menguasai panggung.
Pantauan merdeka.com, sepanjang jalannya debat ketiga, Prabowo tidak terlihat bercanda. Wajahnya serius memperhatikan lawan debatnya di atas panggung.
Bahkan, dari awal sampai akhir, Prabowo tidak terlihat joget gemoy seperti yang dilakukan di debat perdana pada 12 Desember 2023.
Saat debat perdana, Prabowo tampak lebih santai dan menghibur penonton dengan joget gemoy bahkan gestur silat. Beberapa kali Prabowo memperagakan gestur joget silat.
Saat itu, Prabowo sempat menunjukkan gestur silat saat debat perdana pilpres 2024. Prabowo memperagakan itu saat menanggapi komentar Anies dan Ganjar setelah menjawab pertanyaan panelis terkait masalah HAM.
”Saudara bicara etik, etik. Saya tuh keberatan karena saya menilai maaf ya karena anda desak saya. Saya terus terang saja menilai anda tidak pantas bicara soal etik!" tegas Prabowo menjawab Anies Baswedan dalam debat di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (7/1).
Tak hanya itu, Prabowo Subianto tertawa sambil geleng-geleng kepala saat Anies Baswedan menyindir soal pembelian alutsista dengan skema utang.
“Utang yang digunakan untuk aktivitas produktif. Jangan misalnya dipakai membeli alutsista bekas oleh kemenhan, bukan sesuatu yang tepat,” ujar Anies.
Mendengar itu, Prabowo Subianto hanya tertawa dan menggeleng-gelengkan kepala. Namun Prabowo setuju jika disebutkan bahwa utang harus digunakan untuk kegiatan yang produktif.
Ganjar juga mengkritik Prabowo. Ganjar bicara dengan data bahwa kinerja sektor pertahanan turun.
Menjawab itu, Prabowo terlihat serius. Bahkan Prabowo menyebut Ganjar tidak fair lantaran meminta menjelaskan persoalan rumit dengan waktu yang terbatas.