Diusung Gerindra, Isran Noor dukung Jokowi-Airlangga di Pilpres 2019
"Airlangga Hartarto itu jadi ketum Golkar dan jadi menteri. Insya Allah bakal calon Wakil Presiden Jokowi. Sebagai teman kami support," kata Isran.
Pasangan Calon Gubernur-Wakil Gubernur Kalimantan Timur Isran Noor-Hadi Mulyadi menang Pilgub Kalimantan Timur berdasarkan penghitungan resmi Komisi Pemilihan Umum (KPU) setempat. Tak lama usai gelaran Pilkada, Isran Noor diketahui melakukan pertemuan dengan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto.
Pertemuan tersebut menimbulkan pertanyaan soal dukungan Isran di Pilpres 2019 mendatang. Sebab, diketahui Isran merupakan calon gubernur yang diusung oleh Partai Gerindra besutan Prabowo Subianto yang merupakan oposisi pemerintahan Jokowi. Sementara, Airlangga adalah ketua umum Golkar yang merupakan pendukung pemerintahan.
-
Siapa yang menolak seruan Idrus Marham untuk mengganti Airlangga Hartarto? Ramai-ramai pengurus Golkar daerah tingkat Provinsi merespons seruan Idrus Marham yang mengajak agar Dewan Pimpinan Daerah (DPD) I tidak takut untuk mengganti ketua umum partai Airlangga Hartarto.
-
Apa yang dibahas dalam pertemuan Airlangga Hartarto dengan Ormas Hasta Karya? Ketum MKGR menambahkan, dalam pertemuan dengan Airlangga, banyak arahan dan strategi yang dibagikan Ketum Golkar itu kepada seluruh pimpinan ormas yang dimiliki partai bernomor urut 4 di Pemilu 2024 ini.
-
Kapan pelantikan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai Presiden dan Wakil Presiden? Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka akan dilantik sebagai Presiden dan Wakil Presiden RI periode 2024-2029 pada 20 Oktober mendatang.
-
Siapa saja yang mendukung Airlangga Hartarto terkait penentuan koalisi di Pilpres 2024? Para ketua dewan, Pak Ical (Ketua Dewan Pembina), Pak Agung (Ketua Dewan Pakar), dan Pak Akbar Tandjung (Ketua Dewan Kehormatan), Wakil Ketua DPR RI menambahkan, selain menolak munaslub dan menyatakan dukungan pada kepemimpinan Airlangga, para ketua dewan juga menyampaikan dukungan penuh pada Ketum Golkar terkait sikap dan strategi partai berlambang pohon beringin di Pilpres 2024. Termasuk penentuan koalisi dan nama calon presiden dan calon wakil presiden.
-
Mengapa Menko Airlangga Hartarto ikut dalam rombongan Presiden Jokowi ke KTT G20 India? “Di KTT India nanti Indonesia akan terus berupaya menjalin kerja sama dengan negara-negara lainnya dalam berbagai bidang, termasuk dalam bidang ekonomi. Sehingga nantinya pembangunan akan terus terjadi dan masyarakat akan sejahtera," tutur Ketua Umum DPP Partai Golkar ini.
-
Kenapa Ormas Hasta Karya mendukung kepemimpinan Airlangga Hartarto? Ormas Hasta Karya siap mengawal seluruh keputusan yang nantinya akan diambil Airlangga terkait Pemilu 2024
Terkait hal ini, Isran menyatakan mendukung Airlangga untuk menjadi pendamping Jokowi di Pilpres 2019. "Airlangga Hartarto itu jadi ketum Golkar dan jadi menteri. Insya Allah bakal calon Wakil Presiden Jokowi. Sebagai teman kami support," kata Isran Noor saat dikonfirmasi, Selasa (10/7).
Dia menilai semua orang berhak menjadi calon dalam panggung politik manapun. Masyarakat tinggal yang menentukan. "Pasti didukung oleh masyarakatnya. Termasuk saya," ujarnya.
Sementara itu, dia mengaku tak masalah meski diusung Gerindra namun mendukung Airlangga untuk menjadi cawapres Jokowi. "Tak ada masalah. Gerindra juga saya dukung. Prabowo juga. Tinggal masyarakat yang menentukan. Yang dalam hati saya, kan kalian tak saya kasih tahu apa saya dukung Jokowi atau Prabowo," katanya.
Baca juga:
Ketum PPP ungkap Ma'ruf Amin masuk bursa cawapres Jokowi
Besok, SBY akan sampaikan hasil rapat Majelis Tinggi Demokrat
Sekjen Gerindra mendadak temui Presiden PKS, jelaskan gimmick jelang Pilpres 2019
GNPF eliminasi TGB jadi bakal Capres karena dukung Jokowi
Sambangi markas PKS, GNPF sampaikan pesan Habib Rizieq dan bahas Pilpres
Rapat perdana Majelis Tinggi Demokrat baru bahas kriteria capres