Erick Thohir Dinilai Bisa Tarik Pemilih Muslim di Pilpres 2024
Karakteristik Erick Thohir banyak disukai hingga dinilai mampu masuk ke berbagai golongan masyarakat.
Menteri BUMN Erick Thohir dinilai konsisten bekerja optimal, berbagai kebijakan yang diluncurkan membantu kehidupan masyarakat. Hal itu membuat daya elektoral Erick Thohir menguat sebagai calon wakil presiden (cawapres) untuk Pilpres 2024.
Direktur Eksekutif Populi Center Rafif Pamenang Imawan mengatakan, Erick Thohir berhasil memberikan kontribusi besar dalam memimpin Kementerian BUMN. Banyak kebijakannya menyasar langsung kebutuhan harian masyarakat.
-
Apa yang dirayakan oleh Erick Thohir? Erick Thohir baru saja merayakan ulang tahun istrinya Elizabeth Tjandra.
-
Apa yang disoroti oleh Erick Thohir usai pertandingan? Seusai pertandingan, Erick menyoroti perayaan berlebihan yang dilakukan oleh Timnas U-16 Australia.“Kenapa mereka selebrasi berlebihan? Karena U-23 mereka kalah sama kita,” kata Erick dikutip dari ANTARA pada Selasa (2/7).
-
Apa yang menjadi perhatian Erick Thohir terkait Pertamina? Erick menyebut BUMN yang terdampak pada bahan baku impor dan BUMN dengan porsi utang luar negeri (dalam dolar AS) yang besar seperti Pertamina, PLN, BUMN Farmasi, MIND ID, agar melakukan pembelian dollar dengan tepatguna, bijaksana dan sesuai prioritas dalam memenuhi kebutuhannya.
-
Apa yang sebenarnya terjadi saat Erick Thohir dicecar oleh anggota DPR RI di Komisi VI? Diketahui cuplikan video dalam unggahan akun Youtube @SATU BANGSA tersebut merupakan momen saat Erick Thohir dicecar oleh anggota DPR RI dari Komisi VI terkait kasus yang terjadi di BUMN.
-
Kenapa Erick Thohir berduka atas meninggalnya Tanri Abeng? Kabar meninggalnya Tanri Abeng juga telah sampai ke Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir. Dia menyebutkan Tanri Abeng sebagai sosok yang berjasa besar untuk pembangunan Indonesia."Innalillahi wainna ilaihi rajiun. Berduka yang dalam atas wafatnya Menteri BUMN pertama, Pak Tanri Abeng. Sosok yang berjasa besar untuk negeri ini," ujar Erick dikutip dari laman Instagram resmi @erickthohir di Jakarta, Minggu.
-
Kenapa Erick Thohir mengapresiasi pencapaian BRI? Menurut Erick, keberhasilan BRI mencatatkan kinerja positif selama ini juga dirasakan hingga ke pelaku usaha UMKM. Berbagai program yang dilakukan BRI, termasuk program pemberdayaan, nyatanya terbukti sukses dalam memutar perekonomian secara umum. "Ini adalah pilar perekonomian. UMKM yang terus bergerak dengan dukungan BRI, mampu menunjukkan kinerja yang sangat baik. Implikasinya terlihat dari level usaha riil di masyarakat. Ekonomi tumbuh. Di sisi lain, BRI pun menunjukkan catatan kinerja yang baik," ujar Erick.
Ditambah lagi berbagai gebrakan Erick Thohir menjadikannya kian mendapat penilaian positif dari masyarakat. Erick Thohir disebutnya sosok layak untuk dapat diusung maju sebagai cawapres pada Pilpres mendatang.
“Posisi Erick Thohir sebagai menteri BUMN, Ketua PSSI, dia kemudian memiliki banyak ruang untuk bisa eksplore diri,” ujar Rafif, Selasa (4/4).
Salah satunya, tambah dia, tak terlepas dari kinerja gemilang Erick Thohir di berbagai bidang. Raihan tersebut semakin menunjukkan kepercayaan masyarakat yang terus menguat.
Kepercayaan masyarakat mampu menjadikan Erick Thohir sebagai sosok cawapres paling berpeluang dipilih kalangan potensial. Karakteristik Erick Thohir banyak disukai hingga mampu masuk ke berbagai golongan masyarakat.
“Dia (Erick Thohir) sudah mulai memasuki ke aspek-aspek yang ranah di mana ada ruang suara besar, yakni kelompok pemilih muslim,” ucap Rafif.
Pada temuan survei Indo Barometer periode 12-24 Februari 2023, Erick Thohir mampu puncaki elektabilitas cawapres. Erick Thohir mampu meraih angka elektabilitas 22,9 persen.
Ikuti perkembangan terkini seputar berita Pemilu 2024 hanya di merdeka.com