Finalisasi tim kampanye, Amien Rais datangi rumah Prabowo
Prabowo telah siap menyambut para Sekjen di rumahnya sejak pukul 16.00 WIB. Selain itu datang juga politikus senior Amien Rais sekitar pukul 18.30 WIB. Berpakaian safari coklat dan membawa tongkat, Amien didampingi anaknya, Hanafi Rais yang merupakan Wakil Ketua Umum PAN.
Kubu pasangan Capres-Cawapres Prabowo Subianto-Sandiaga Uno dijadwalkan akan melakukan finalisasi tim kampanye nasional, Selasa (18/9) malam ini. Dijadwalkan para Sekjen parpol koalisi yaitu PKS, Gerindra, PAN dan Demokrat akan bertemu dan rapat di kediaman Prabowo Subianto, Jalan Kertanegara Nomor IV, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
Pantauan merdeka.com, Prabowo telah siap menyambut para Sekjen di rumahnya sejak pukul 16.00 WIB. Selain itu datang juga politikus senior Amien Rais sekitar pukul 18.30 WIB. Berpakaian safari coklat dan membawa tongkat, Amien didampingi anaknya, Hanafi Rais yang merupakan Wakil Ketua Umum PAN.
-
Siapa saja yang ikut dalam Pilpres 2019? Peserta Pilpres 2019 adalah Joko Widodo dan Prabowo Subianto.
-
Dimana Prabowo Subianto kalah dalam Pilpres 2019? Namun sayang, Ia kalah dari pasangan Jokowi-Ma'aruf Amin.
-
Siapa yang menjadi Presiden dan Wakil Presiden di Pilpres 2019? Berdasarkan rekapitulasi KPU, hasil Pilpres 2019 menunjukkan bahwa pasangan calon 01, Joko Widodo-Ma'ruf Amin, meraih 85.607.362 suara atau 55,50%, sementara pasangan calon 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, meraih 68.650.239 suara atau 44,50%.
-
Apa yang dilakukan Anies dan Cak Imin di acara penetapan Prabowo-Gibran? Anies-Cak Imin menjelaskan alasannya menghadiri acara penetepan capres-cawapres terpilih yang digelar KPU. "Ini sebuah proses bernegara dan kita menghormati proses bernegara ini hingga tuntas.
-
Kenapa Prabowo Subianto begitu rileks menghadapi debat capres? "Beliau sangat rileks, sangat santai menghadapi debat ini, karena kan memang materinya beliau pasti sangat mengetahui dan menguasai ya," Habiburokhman menandasi.
-
Siapa saja capres-cawapres yang ikut bertarung dalam Pilpres 2024? Ada tiga pasangan capres-cawapres yang bertarung dalam Pilpres 2024. Capres-Cawapres nomor urut 1, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar. Capres-Cawapres nomor urut 2, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka. Capres-Cawapres nomor urut 3, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD.
Belum diketahui apakah pimpinan tim kampanye nasional akan diumumkan secara langsung oleh Prabowo malam ini. Menurut salah satu anggota tim kampanye nasional, Ferdinand Hutahaean, Prabowo dijadwalkan akan mengumumkan struktur tim kampanye pada Kamis (20/9). Namun ia mengatakan bisa saja jadwal tersebut berubah.
"Mungkin berubah. Saya belum komunikasi," ujarnya.
Sekjen Partai Gerindra, Ahmad Muzani menyampaikan agenda malam ini di Kertanegara hanya untuk finalisasi struktur tim kampanye nasional. Sementara ini ketuanya dipastikan mantan Panglima TNI Djoko Santoso. Pengumuman akan dilakukan setelah struktur tersebut mendapat persetujuan dari Capres dan Cawapres.
"Kalau sudah disetujui nanti diumumin," kata Muzani.
Baca juga:
Alasan Prabowo-Sandi pilih orang-orang dekat kubu Jokowi masuk timses
Rocky Gerung: Usul kubu Prabowo soal debat Bahasa Inggris cuma gimik politik
Sedikit bocoran daftar nama tim kampanye nasional Prabowo-Sandi
Prabowo dan partai koalisi matangkan timses malam ini, tanggal 20 diserahkan ke KPU
Ma'ruf soal Kwik Kian Gie di kubu Prabowo: Konsep ekonomi saya oke-oke saja
Tanggapi tudingan Demokrat, NasDem ungkit foto Fadli Zon dan Setnov bersama Trump