Golkar sudah pikir matang tunjuk Setya Novanto jadi ketua DPR
Menurut Agung, Setya masih berstatus sebagai saksi dalam sejumlah kasus.
Wakil Ketua Umum Partai Golkar Agung Laksono mengatakan pihaknya sudah mempertimbangkan secara matang penunjukan Setya Novanto sebagai ketua DPR. Meski partai berlambang beringin itu tahu, Setya beberapa kali dikaitkan dengan kasus hukum.
"Saya kira apa yg sudah dilakukan dipikirkan masak-masak. Termasuk ketika DPR memutuskan seperti itu," ujarnya di Kompleks Istana Negara, Jakarta, Jumat (3/10).
Menurut Agung, Setya masih berstatus sebagai saksi dalam sejumlah kasus. Untuk itu, kata Agung, tak jadi masalah jika bendahara umum Golkar tersebut dijadikan pimpinan DPR.
"Sampai sekarang terperiksa sebagai saksi artinya belum secara kategori terkait kasus-kasus seperti diduga. Nyatanya dia sebagai saksi," ujarnya.
Namun demikian, lanjut Agung, Golkar akan tetap menghormati proses hukum yang ada jika Setya terbukti terlibat.
"Saya kira Partai Golkar menghormati proses hukum," ujarnya.