Golkar Tutup Kemungkinan Bobby Nasution-Nagita Slavina di Pilgub Sumut: Kami Usung Bupati Asahan Surya
Nama Nagita Slavina sempat diembuskan untuk dampingi Bobby oleh PKB.
Nama Nagita Slavina sempat diembuskan untuk dampingi Bobby oleh PKB.
- Sambangi Kantor Golkar, Bobby Akui Bakal Berpasangan dengan Bupati Asahan Surya
- Blak-blakan Musa Rajekshah: Alasan Golkar Duetkan Bobby Nasution & Bupati Asahan di Pilkada Sumut
- Demokrat Sumut Tak Masalah Nagita Slavina Diusulkan Jadi Bakal Cawagub Dampingi Bobby Nasution
- VIDEO: Kejutan PKB Usulkan Nagita Slavina Jadi Cawagub Bobby di Pilgub Sumut
Golkar Tutup Kemungkinan Bobby Nasution-Nagita Slavina di Pilgub Sumut: Kami Usung Bupati Asahan Surya
Partai Golongan Karya (Golkar) telah mengusung Bobby Nasution untuk maju di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sumatera Utara (Sumut) 2024.
Nantinya, menantu Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu bakal dipasangkan dengan Bupati Asahan, Surya sebagai Bakal Calon Wakil Gubernur (Bacawagub).
Hal itu dipastikan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto, terkait menjawab nama artis Nagita Slavina yang disebut maju di Pilgub Sumut.
"Golkar sudah usung Surya Bupati," kata Airlangga kepada wartawan di Kantor DPP Golkar, Jakarta, Rabu (10/7).
Sebelumnya, Partai Golkar resmi memberikan dukungan kepada menantu Presiden Joko Widodo (Jokowi), Bobby Nasution untuk menjadi calon gubernur (cagub) di Pilkada Sumatera Utara (Sumut) 2024.
"Saya menerima kunjungan dari Pak Bobby Wali Kota Medan yang pada kesempatan ini sudah dibahas bahwa Pak Bobby akan maju menjadi Gubernur Sumatera Utara," kata Airlangga seusai bertemu dengan Bobby di Kediamannya di Widya Chandra, Jakarta, Rabu (19/6).
Sosok yang akan menjadi cawagub diserahkan sepenuhnya kepada Bobby. Namun, Airlangga mengatakan, Partai Golkar memiliki banyak kader yang mumpuni untuk menjadi pasangan Bobby.
"Mbak Sekar ini adalah Mbak Sekar Tandjung. Jadi ada hubungan dengan Sumut," ucap Airlangga.
"Dan Partai Golkar punya beberapa kader muda yang nantinya bisa dipilih untuk dampingi Bobby," imbuhnya.