Golkar Umumkan Cawapres dari Airlangga Hartarto Tiga Bulan Lagi
Airlangga Hartarto tengah menyelesaikan tanggung jawabnya sebagai Menko Perekonomian.
Politikus Partai Golkar Supriansa mengatakan, jika partai berlambang pohon beringin akan segera menentukan arah langkah di Pemilu 2024. Dia menyebut, dalam kurun waktu dua atau tiga bulan Partai Golkar juga akan memunculkan pasangan Ketua Umumnya Airlangga Hartarto di Pilpres 2024.
"Tunggu 2-3 bulan lagi Ini Golkar akan muncul dengan pasangannya Airlangga bersama dengan siapa dan kita akan lihat nanti," kata Supriansa, kepada wartawan, di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (4/7).
-
Apa yang dilakukan Partai Golkar dalam Pilpres 2024? Presiden terpilih periode 2024-2029 sekaligus Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, mengucapkan terima kasih kepada Partai Golkar atas kerja keras memenangkan Prabowo-Gibran di Pilpres 2024. Dia menyebut, Partai Golkar telah bekerja keras.
-
Apa keputusan yang diambil Partai Golkar terkait Pilpres 2024? Partai Golkar resmi mengusung Gibran Rakabuming sebagai Cawapres Prabowo Subianto di Pilpres 2024.
-
Bagaimana Partai Golkar menunjukkan kerja kerasnya dalam Pilpres 2024? Kerja keras daripada tokoh-tokoh Golkar saya lihat di berbagai daerah yang saya datangi, yang saya kampanye dan saya minta maaf banyak daerah-daerah yang belum sempat saya datangi, saya kunjungi, dalam kampanye Pemilu yang baru saja lewat.
-
Apa yang dikatakan Sekjen Golkar tentang arah koalisi di Pilpres 2024? Sekjen Golkar menambahkan, di akhir pertemuan, Airlangga memakaikan jaket kuning loreng kepada seluruh ketua dewan. Jaket kuning loreng ini juga yang dikenakan seluruh Ketua DPD Tingkat I Partai Golkar saat bertemu Airlangga di Bali.
-
Siapa yang diusung Golkar untuk Pilgub Banten 2024? Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto memastikan partainya mengusung Airin Rachmi Diany untuk maju di pemilihan kepala daerah (Pilkada) Banten 2024.
-
Mengapa Golkar mendukung Prabowo untuk Pilpres 2024? "Kenapa Partai Golkar menjatuhkan pilihan kepada Pak Prabowo Subianto? tidak lain, tidak bukan karena Bapak Letnan Jenderal Pak Prabowo Subianto lahir dari rahim Partai Golkar. Oleh karena itu, beliau mengikuti berbagai kegiatan di Partai Golkar dan kekaryaannya tidak diragukan lagi," ujar Airlangga di Museum Perumusan Naskah Proklamasi, Jakarta, Minggu (13/8/2024).
Dia menyebut, saat ini Airlangga Hartarto tengah menyelesaikan tanggung jawabnya sebagai Menko Perekonomian. Dia meyakini kinerja Airlangga yang diemban saat ini menjadi sinyal bahwa Airlangga layak menjadi pemimpin di 2024 mendatang.
"Olehnya itu Golkar tetap tenang menyelesaikan semua tugas-tugas yang diemban oleh Bapak Airlangga yang disampaikan oleh tentu oleh Bapak Presiden. Maka insya Allah dengan tekad kinerja yang baik yang diperlakukan oleh Airlangga maka rakyat bisa melihat inilah calon pemimpin yang kami tunggu-tunggu," ungkapnya.
Dia mencontohkan, bagaimana kinerja Airlangga saat menghadapi pandemi Covid-19. Berkat kerja keras Airlangga perekonomian Indonesia tidak anjlok meski dihantam badai pandemi.
"Coba kita lihat bagaimana Pak Airlangga menyelesaikan pandemi kemarin ini menghadapi pandemi dengan bertahan pada posisi ekonomi kita dengan baik beberapa negara ambruk ekonominya, tapi Indonesia tidak juga kenapa karena kecerdasan untuk para kabinetnya bapak presiden tentu dimotori oleh Pak Airlangga. Itulah top Airlangga bos," tegas dia.
Terkait peluang kerja sama dengan PDI Perjuangan, dia menegaskan kembali jika Airlangga akan menyelesaikan terlebih dahulu tugas sebagai Menko Perekonomian.
Nantinya, Airlangga akan mengumumkan langkah di Pemilu 2024 jika menemukan waktu dan momentum yang tepat.
"Sekali lagi saya menyampaikan bahwa sesuai dengan harapan Bapak Airlangga Bapak Airlangga orangnya tenang, menunggu tim yang tepat, apalagi beliau sementara bekerja sebagai Menteri ya kita lihat dulu pada saat kapan beliau akan mengumumkan pasangan dengan siapa maju nanti," imbuh dia.