Hasnaeni klaim bisa bangun Jakarta 7 kali lebih cepat dibanding Ahok
"Masyarakat Jakarta belum siap dipimpin dengan kekerasan, dimaki-dimaki dengan kata-kata kotor."
Bakal calon gubernur DKI Jakarta Hasnaeni sesumbar mampu membangun DKI Jakarta tujuh kali lebih cepat dari Basuki T Purnama alias Ahok. Caranya dengan memperbaiki penyerapan anggaran dan perbaiki hubungan dengan DPRD.
"Sekarang kita tahu penyerapan anggaran tidak lebih dari 39 persen, jadi kita akan membangun Jakarta 7 kali lebih cepat dari Pak Ahok. Kita lihat sendiri Jakarta sudah sangat kronis sekali jadi kita akan menyerap semua anggaran. Kalau perlu mencari partner lagi, karena dari dana segitu rasanya tidak cukup untuk membangun Jakarta," kata Hasnaeni di kantor DPP PPP, Jakarta, Sabtu (19/3).
Dia juga kembali menyindir cara kerja Ahok yang dianggap kasar. Padahal tidak semua warga suka diatur dengan cara dipakai Ahok selama ini.
"Masyarakat Jakarta belum siap dipimpin dengan kekerasan, dimaki-dimaki dengan kata-kata kotor. Saya kira mental masyarakat belum bisa, walaupun kita tahu Jakarta itu keras. Maka dari itu mungkin butuh pemimpin yang lembut dan bisa mengayomi mereka," terangnya.
Perempuan berjuluk Wanita Emas itu kini tengah mencari dukungan. Kini dia masih mencari dukungan dan pasangan untuk maju bersamanya di Pilgub DKI 2017 nanti.
"Sepasang seperti suami istri tidak bisa terpisahkan. Jadi harus betul- betul selektif dalam memilih pasangan, karena pasangan itu tidak bisa dipisahkan," ucap dia.
Mengenai dukungan partai, Hasnaeni mengatakan dia bersama tim sudah melakukan konsolidasi dengan beberapa partai, seperti PPP, Gerinda, PKB, dan partai besar lainnya.
"Kita sudah melakukan konsolidasi dengan beberapa partai tentunya ada PPP. Kita juga pernah diundang oleh Gerindra, PKB, dan ada partai besar lainnya. Tentu partai akan melihat visi dan misi saya, bagaimana menyelesaikan persoalan- persoalan yang ada di Jakarta dan memilih pemimpin yang santun," terangnya.