Ibu-ibu geruduk rumah Rizal Ramli, desak jadi capres di 2019
Puluhan orang mendatangi rumah Rizal Ramli di jalan Bangka IX No 49 R Jakarta Selatan, Rabu (4/7). Mereka meminta pria yang akrab disapa RR maju mencalonkan diri menjadi presiden.
Puluhan orang mendatangi rumah Rizal Ramli di jalan Bangka IX No 49 R Jakarta Selatan, Rabu (4/7). Mereka meminta pria yang akrab disapa RR maju mencalonkan diri menjadi presiden.
"Kalau saya perhatikan, bapak ada wibawa jadi presiden. Ya mudah-mudahan bapak saya calonin jadi presiden," kata Nuraini, salah satu warga yang ikut aksi.
-
Kapan Pemilu 2019 diadakan? Pemilu terakhir yang diselenggarakan di Indonesia adalah pemilu 2019. Pemilu 2019 adalah pemilu serentak yang dilakukan untuk memilih presiden dan wakil presiden, anggota DPR RI, DPRD Provinsi, DPRD Kabupaten Kota, dan DPD.
-
Apa harapan Ridwan Kamil terkait hasil Pilpres? Saya sebagai ketua TKD Jabar kalau ternyata bisa bagus suara 02 satu putaran, kalau tidak tentu masih ada proses sampai Juni
-
Siapa saja yang ikut dalam Pilpres 2019? Peserta Pilpres 2019 adalah Joko Widodo dan Prabowo Subianto.
-
Kapan pemilu 2019 dilaksanakan? Pemilu 2019 merupakan pemilihan umum di Indonesia yang dilaksanakan pada tanggal 17 April 2019.
-
Apa saja yang dipilih dalam Pemilu 2019? Pada tanggal 17 April 2019, Indonesia menyelenggarakan Pemilu Serentak yang merupakan pemilihan presiden, wakil presiden, anggota DPR, DPD, dan DPRD secara bersamaan.
-
Mengapa Rizal Ramli dijuluki "Rajawali Ngepret"? Masyarakat Indonesia pasti mengenal Rizal Ramli sebagai Mantan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Sumber Daya. Namun, banyak juga yang mengenal Rizal Ramli sebagai sosok yang kritis terhadap sesuatu yang dianggapnya tidak berpihak pada kepentingan bangsa dan negara, sehingga dia mendapat julukan baru "Rajawali Ngepret".
Nuraini menjelaskan, alasannya mendukung Rizal Ramli untuk ikut bertarung dalam kompetisi pemilihan presiden 2019 mendatang. Nuraini menilai RR mampu mengatasi persoalan bangsa. Seperti perekonomian dan sebagainya.
"Insya Allah (Rizal Ramli) dapat memperhatikan rakyat-rakyat kecil," ucapnya.
Masih kata Nuraini, Seluruh rakyat pasti ingin hidup makmur. Bukan seperti sekarang yang hanya dirasakan sebagian golongan.
Massa geruduk rumah Rizal Ramli ©2018 Liputan6.com
"Iyalah pak kita pengin hidup lebih baik. Jangan banyak pengangguran. Sekarang harga segala-galanya naik. Makanya enggak ada perubahan jadi gimana. Yang susah makin susah. Mudah-mudahan bapak terpilih. Insya Allah," ujarnya lagi.
Mendapatkan dukungan itu, Rizal Ramli mengaku senang. Langkah selanjutnya, dia akan berkomunikasi dengan sejumlah pimpinan partai politik.
"Ya tentu minta izin sama Allah, kita berdoa. Yang kedua, tentu kami bicara dengan tokoh-tokoh partai, cuma saya enggak bisa bicarakan dengan siapa, dan kapan," ungkap dia.
"Beberapa sudah saya temui (pimpinan partai politik). Tapi belum bisa dijelaskan. Nanti semua menit-menit terakhir," pungkas Rizal.
Reporter: Ady Anugrahadi
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Demokrat ingin duetkan JK-AHY, Ketum PPP sebut tak jaminan sukses Pilpres 2019
Helmy Faishal: Kiai dan ulama meminta agar kader NU jadi pendamping Jokowi
Duet JK-AHY sulit terwujud, PPP yakin Pilpres 2019 hanya diikuti 2 paslon
PPP: Jika Demokrat usung JK-AHY di poros ketiga, parpol mana yang ngalah?
Dedi Mulyadi: Pendamping Jokowi harus dari Golkar
Gerindra yakin PKS tetap di koalisi usung Prabowo sebagai capres