Indahnya Toleransi Pendukung Jokowi-Ma'ruf & Prabowo-Sandi di Bali
Calon Wakil Presiden RI nomor urut 02, Sandiaga Uno melakukan kunjungan ke wilayah Kabupaten Jembrana, Bali, Selasa (12/3). Sambutan meriah pun datang dari warga.
Calon Wakil Presiden RI nomor urut 02, Sandiaga Uno melakukan kunjungan ke wilayah Kabupaten Jembrana, Bali, Selasa (12/3). Sambutan meriah pun datang dari warga.
Di Desa Tuwed, Kecamatan Melaya, Jembrana, Bali, puluhan penduduk Jokowi-Ma'ruf Amin juga ikut menyambut Sandiaga. Mereka melakukan aksi gelar spanduk di pinggir jalan raya, tepat di depan tempat acara kampanye Sandi.
-
Dimana Prabowo Subianto kalah dalam Pilpres 2019? Namun sayang, Ia kalah dari pasangan Jokowi-Ma'aruf Amin.
-
Siapa saja yang ikut dalam Pilpres 2019? Peserta Pilpres 2019 adalah Joko Widodo dan Prabowo Subianto.
-
Siapa yang menjadi Presiden dan Wakil Presiden di Pilpres 2019? Berdasarkan rekapitulasi KPU, hasil Pilpres 2019 menunjukkan bahwa pasangan calon 01, Joko Widodo-Ma'ruf Amin, meraih 85.607.362 suara atau 55,50%, sementara pasangan calon 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, meraih 68.650.239 suara atau 44,50%.
-
Bagaimana tanggapan Prabowo atas Jokowi yang memenangkan Pilpres 2014 dan 2019? Prabowo memuji Jokowi sebagai orang yang dua kali mengalahkan dirinya di Pilpres 2014 dan 2019. Ia mengaku tidak masalah karena menghormati siapapun yang menerima mandat rakyat.
-
Bagaimana Prabowo menjaga kontestasi pemilu tetap santun? Prabowo dalam jumpa pers selepas pertemuan menyampaikan secara langsung tekadnya untuk menjaga kontestasi pemilu tetap santun.
-
Siapa yang menanggapi santai atas kemenangan Prabowo-Gibran di Jawa Tengah? Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka menanggapi santai atas kemenangan telak yang diraih pasangan Prabowo Subianto-Gibran di Jawa Tengah.
Mereka mendapat pengawalan ketat aparat kepolisian dari Polres Jembrana dan Polsek Melaya. Pantauan merdeka.com di lokasi, spanduk-spanduk yang dibentangkan pendukung Jokowi-Ma'ruf intinya berisi ucapan selamat datang terhadap Sandiaga. Namun, dalam spanduk itu juga ditegaskan mereka akan tetap memilih Jokowi-Ma'ruf.
"Rahajeng Rauh Sandiaga Uno, Nanging Nak Negaroa Tetap Pilih Jokowi Dua Periode," katanya.
Sandiaga Uno di Jembrana ©IstimewaAksi gelar spanduk mereka lakukan sejak pukul 13.00 Wita hingga pukul 16.30 Wita. Sejak kedatangan Sandiaga Uno di tempat acara yang berlokasi di belakang Masjid Desa Tuwed, Melaya, aksi gelar spanduk masih berlangsung.
Ada yang menarik dari aksi gelar spanduk tersebut. Sejumlah warga Desa Tuwed pendukung Prabowo-Sandi justru membawakan sejumlah dus minuman kemasan. Pemberian minuman tersebut juga diterima dengan baik oleh barisan pendukung Jokowi-Ma'ruf Amin yang melakukan aksi.
"Yang melakukan aksi gelar spanduk itu juga saudara kami, warga Jembrana. Cuma kita hanya beda pilihan, kasihan mereka kepanasan, makanya tadi kami bawakan air minum," ujar Abu Hurairoh, selaku kordinator Remaja Masjid, Selasa (12/3).
Sementara itu, koordinator kegiatan, I Nengah Tamba yang juga Ketua Komisi III DPRD Bali dari Fraksi Partai Demokrat mengatakan, pihaknya sangat berterimakasih atas kedatangan Sandiaga Uno. Dia juga berterimakasih kepada masyarakat yang sangat antusias menunggu kedatangan cawapres nomor urut 02 serta telah menyatakan dukungannya terhadap pasangan Prabowo-Sandi.
"Kita juga berterimakasih kepada kawan kita yang melakukan aksi gelar spanduk karena telah melakukan aksinya dengan santun dan damai sehingga tidak menimbulkan masalah. Kita tetap bersaudara meskipun kita beda pilihan," tegas Tamba.
Sementara itu, terkait aksi gelar spanduk barisan pendukung Jokowi-Ma'ruf Amin, Sandiaga Uno mengapresiasi aksi mereka dilakukan dengan damai. Menurutnya, mereka adalah saudara sebangsa yang cuma berbeda pilihan di Pilpres mendatang.
"Kita hargai perbedaan itu sebagai bagian dari demokrasi. Perbedaan itu adalah hal yang indah," ujar Sandiaga Uno.
(mdk/dan)