JK Bicara Peluang Anies Maju Pilgub DKI 2024
PKS membuka peluang untuk kembali mengusung Anies sebagai Cagub DKI
PKS membuka peluang untuk kembali mengusung Anies sebagai Cagub DKI
JK Bicara Peluang Anies Maju Pilgub DKI 2024
Senior Partai Golkar, Jusuf Kalla (JK) bicara peluang Anies Baswedan di Pilgub DKI 2024.
Diketahui, PKS membuka peluang untuk kembali mengusung Anies sebagai Cagub di Pilkada DKI akhir tahun nanti.
JK menilai, persoalan Pilgub DKI merupakan hak penuh Partai. Siapa yang mau diusung sebagai cagub dan cawagub nantinya.
JK senang mendengar PKS ingin kembali mendukung Anies. Hanya saja, butuh dukungan satu partai lagi.
"Tapi mestinya satu partai lagi, karena walaupun PKS di DKI. Tetapi saya kira belum cukup itu," kata JK saat berbincang dengan merdeka. Di Program D’Talks di kediamannya, Senin (18/3).
JK melihat, sangat mungkin Anies yang didukungnya sebagai Capres itu maju kembali di Jakarta.
Akan tetapi, semua itu kembali kepada mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut.
Terlebih, memang hingga saat ini belum ada pembicaraan antara dirinya dengan Anies terkait hal tersebut pasca pencoblosan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.
Menurut JK, dirinya belum sama sekali bicara dengan Anies tentang langkah apa ke depan. Sebab, masih fokus terhadap penghitungan suara Pilpres 2024.
"Ya itu terserah Pak Anies, sama apakah dia maju DKI atau tidak. Belum-belum (ngomong), kita masih berbicara. Saya kira perhitungan akhir. (Berarti masih menunggu sampai nanti tanggal 20) Semua bisa terjadi," pungkasnya.
Tak cuma bicara tentang nasib Anies, dalam program D’Talk, JK juga membeberkan kecurangan Pemilu 2024, pengerahan aparat hingga Munas Golkar.
Nantikan wawancara khusus JK dalam program D’Talk selengkapnya di Youtube merdeka.com