Jokowi dan Prabowo Berbagi Kemenangan di 2 TPS Tangsel yang Gelar PSU
Komisioner Divisi Hukum, KPU Kota Tangerang Selatan, mengaku partisipasi pemilih pada PSU hari ini lebih rendah dibanding pada pemilu reguler (17/4) kemarin.
Partisipasi pemilih pada Pemungutan Suara Ulang (PSU) di dua Tempat Pemungutan Suara (TPS) 49 di Kelurahan Rengas dan 71 di Kelurahan Cempaka Putih, Kota Tangerang Selatan menurun.
Komisioner Divisi Hukum, KPU Kota Tangerang Selatan, Taufiq mengaku partisipasi pemilih pada PSU hari ini lebih rendah dibanding pada pemilu reguler (17/4) kemarin.
-
Dimana Prabowo Subianto kalah dalam Pilpres 2019? Namun sayang, Ia kalah dari pasangan Jokowi-Ma'aruf Amin.
-
Bagaimana tanggapan Prabowo atas Jokowi yang memenangkan Pilpres 2014 dan 2019? Prabowo memuji Jokowi sebagai orang yang dua kali mengalahkan dirinya di Pilpres 2014 dan 2019. Ia mengaku tidak masalah karena menghormati siapapun yang menerima mandat rakyat.
-
Siapa yang menjadi Presiden dan Wakil Presiden di Pilpres 2019? Berdasarkan rekapitulasi KPU, hasil Pilpres 2019 menunjukkan bahwa pasangan calon 01, Joko Widodo-Ma'ruf Amin, meraih 85.607.362 suara atau 55,50%, sementara pasangan calon 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, meraih 68.650.239 suara atau 44,50%.
-
Apa yang dibicarakan Prabowo dan Jokowi? Saat itu, mereka berdua membahas tentang masa depan bangsa demi mewujudkan Indonesia emas pada tahun 2045.
-
Kapan Prabowo bertemu Jokowi? Presiden terpilih Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana kepresidenan, Jakarta, Senin (8/7) siang.
-
Siapa saja yang ikut dalam Pilpres 2019? Peserta Pilpres 2019 adalah Joko Widodo dan Prabowo Subianto.
"Karena ini jam dan hari kerja, kami akui ini tugas berat, meski sebenarnya undangan formulir C6 telah kami sampaikan kepada masyarakat sejak hari minggu," jelas Taufiq, Rabu (24/4) di TPS 71 Cempaka Putih, Kota Tangerang Selatan.
Berdasarkan data yang ada, TPS 41 di Kelurahan Rengas dari 235 daftar pemilih tetap (DPT) hanya 181 pemilih yang menggunakan hak pilihnya di PSU hari ini.
Sementara untuk TPS 71 di Kelurahan Cempaka Putih, dari jumlah DPT sebanyak 285 orang hanya 212 pengguna hak pilih yang hadir.
"Hari ini partisipasi pemilih berkisar antara 74 -75 persen," kata dia.
Sementara berdasarkan hasil pemungutan suara ulang (PSU), hari ini di dua Tempat Pemungutan Suara (TPS), 49 di Kelurahan Rengas dan 71 di Kelurahan Cempaka Putih, masing-masing unggul untuk pasangan calon Presiden 01 dan 02.
Dengan perolehan suara pasangan calon 01 Joko Widodo-Ma'ruf Amin unggul di TPS 49 di Kelurahan Rengas. Sementara pasangan calon 02, Prabowo-Sandiaga Uno unggul di TPS 71 Kelurahan Cempaka Putih.
"Di TPS 49, perolehan suara calon 01 memperoleh 111 suara dan 02, 70 suara. Dengan jumlah pemilih 181 pemilih," kata dia
Sementara untuk TPS 71 di Kelurahan Cempaka Putih, pasangan calon 01 memperoleh suara 99, sementara suara dan 02 memperoleh 112 suara. Dengan jumlah pemilih 212, dari 285 Daftar pemilih tetap (DPT).
Baca juga:
Gaet Pemilih, PSU di Gresik Berhadiah Sembako Hingga Doorprize Sepeda
Tim Medis Puskesmas Cek Kesehatan Petugas KPPS Sebelum Pungut Suara Ulang
Besok, 3 TPS di Kota Malang Gelar Pemungutan Suara Ulang
Dua TPS di Tangerang Selatan Gelar Pemilu Ulang
Warga Tangsel Ikut Pemilu Ulang karena Seru Lihat Manuver Politik Capres
Menurut KPU Sulsel, Ini Penyebab PSU di TPS Bone dan Soppeng