Jokowi: Jan Ethes Enggak Pernah Saya Ajak Teriak-Teriak Kampanye
Presiden Joko Widodo atau Jokowi angkat bicara terkait kritik Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandiaga yang mempersoalkan Jan Ethes. Jan Ethes dianggap menjadi salah satu cara Jokowi menaikkan elektabilitas di Pilpres 2019.
Presiden Joko Widodo atau Jokowi angkat bicara terkait kritik Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandiaga yang mempersoalkan Jan Ethes. Jan Ethes dianggap menjadi salah satu cara Jokowi menaikkan elektabilitas di Pilpres 2019.
Namun Jokowi menegaskan, dirinya tak pernah melibatkan Jan Ethes untuk kepentingan kampanye Pilpres 2019.
-
Siapa yang menjadi Presiden dan Wakil Presiden di Pilpres 2019? Berdasarkan rekapitulasi KPU, hasil Pilpres 2019 menunjukkan bahwa pasangan calon 01, Joko Widodo-Ma'ruf Amin, meraih 85.607.362 suara atau 55,50%, sementara pasangan calon 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, meraih 68.650.239 suara atau 44,50%.
-
Siapa saja yang ikut dalam Pilpres 2019? Peserta Pilpres 2019 adalah Joko Widodo dan Prabowo Subianto.
-
Bagaimana tanggapan Prabowo atas Jokowi yang memenangkan Pilpres 2014 dan 2019? Prabowo memuji Jokowi sebagai orang yang dua kali mengalahkan dirinya di Pilpres 2014 dan 2019. Ia mengaku tidak masalah karena menghormati siapapun yang menerima mandat rakyat.
-
Dimana Prabowo Subianto kalah dalam Pilpres 2019? Namun sayang, Ia kalah dari pasangan Jokowi-Ma'aruf Amin.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Kapan Jokowi mencoblos? Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah melakukan pencoblosan surat suara Pemilu 2024 di TPS 10 RW 02 Kelurahan Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (14/2).
"Bagaimana, itu cucu saya. Jan Ethes itu cucu saya. Ya kan?" kata Jokowi di Muara Gembong Kabupaten Bekasi Jawa Barat, Rabu (30/1).
Capres nomor urut 01 itu mengaku heran dengan sejumlah pihak yang mempermasalahkan kehadiran Jan Ethes di tengah aktivitas dirinya. Kendati kerap mengajak Jan Ethes jalan-jalan, Jokowi menilai hal tersebut masih batas wajar.
"Enggak boleh saya ajak main boom-boom car? Enggak boleh saya ajak antar ke toko? Enggak boleh saya ajak jalan-jalan ke Kebun Raya? Enggak boleh kita sekeluarga bareng diminta media TV untuk diwawancara?" ujarnya.
Jokowi membantah, kedekatannya dengan Jan Ethes dimanfaatkan untuk kampanye. Dia mengatakan, tak pernah menjagak Ethes ke forum kampanye.
"Masa kayak gitu dibilang kampanye. Kampanye yang mana? Kan enggak pernah saya ajak teriak-teriak di forum kampanye," kata dia.
Reporter: Lizsa Egeham
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Kubu Jokowi Kritik Tim Prabowo yang Dinilai Membully Jan Ethes
Jan Ethes Disoal, Hasto Tak Masalah Prabowo Bawa Anak & Istri Kampanye
Jawaban-Jawaban Mengejutkan dan Lucu Jan Ethes Saat Ditanya tentang Jokowi
Hidayat Nur Wahid Tuding Jan Ethes Jadi Alat Kampanye, Ini Respons TKN
Bukan Presiden, Jan Ethes Sebut Jokowi Seorang Artis
Momen-Momen Tingkah Jan Ethes Bikin Jokowi Senyum-Senyum