Kampanye perdana di Banjarnegara, PAN gelar lomba memancing lele
PAN melepas satu ton ikan lele untuk dipancing. "Ini untuk kegembiraan dan kebersamaan," kata Taufik.
Selain melakukan kampanye terbuka di Banjarnegara, Jawa Tengah, pada kampanye perdana Partai Amanat Nasional (PAN) juga menggelar lomba memancing ikan. Lomba tersebut diikuti sedikitnya 5 ribu warga sekitar saluran irigasi Blimbing I, Desa Gumiwang Kecamatan Purwonegoro, Banjarnegara, Minggu (16/3).
Kegiatan tersebut langsung dibuka oleh Ketua umum PAN Hatta Rajasa yang didampingi Sekjend PAN Taufik Kurniawan, dengan melepas satu ton ikan lele. Lebih jauh, Taufik mengatakan lomba memancing ini sebagai bentuk kebersamaan dengan masyarakat sekitar. "Ini untuk kegembiraan dan kebersamaan," jelas Sekjen DPP PAN, Taufik Kurniawan usai melepas ikan.
Menurut dia, PAN tidak selamanya memikirkan politik yang serius dan rumit. Dengan kebersamaan, menurut Taufik, lebih efektif menguatkan silaturahim. Hatta Rajasa terlihat menikmati acara tersebut. Bahkan, ia juga merekam kegiatan itu dengan ponselnya.
Ribuan warga terlihat antusias di sepanjang sungai Blimbing. Bahkan, mereka meluangkan waktu untuk sekadar memancing di saluran irigasi tersebut. "Lumayan, buat makan hari ini," jelas Warga Desa Gumiwang, Suparno.
Ketua umum Partai Amanat Nasional (PAN), Hatta Rajasa memulai kampanye perdana di Surya Yudha Park, Banjarnegara Jawa Tengah. Pada kampanye terbuka ini, ribuan massa hadir di gedung pertemuan Surya Yudha Park. Selain di Banjarnegara, Hatta dan timnya melakukan kampanye di Banyumas dan Cilacap.
Dalam sambutannya, Taufik meminta pendukung PAN di Banjarnegara tetap solid dan bisa memenangkan kembali partai tersebut pada pemilu tahun ini. "Pada 2009 kita berhasil memenangkan PAN di Banjarnegara, karena itu kita harus memenangkan kembali di Banjarnegara," ujar Taufik.
Pada orasinya, Hatta menegaskan akan melanjutkan agenda reformasi. Hatta juga memaparkan hasil survei tentang harapan kepada caleg. "Keinginan pertama rakyat kita adalah jangan korupsi. Karena itu PAN membuat pakta integritas menuju Indonesia lebih bersih," ujarnya.