Kemarin SBY, Giliran Prabowo dan Jokowi Bertemu di Istana Negara Sore Ini
Pertemuan Prabowo dan Jokowi kali ini menjadi yang kedua kalinya setelah Pilpres 2019 selesai. Pertemuan rekonsiliasi keduanya terjadi pada Juli 2019 lalu. Prabowo dan Jokowi berbincang di atas MRT dari Stasiun Lebak Bulus sampai FX Soedirman.
Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, dijadwalkan bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Negara, Jakarta, sore ini. Hal itu disampaikan langsung oleh Juru Bicara Prabowo, Dahnil Anzhar Simanjuntak.
Dahnil mengatakan, Prabowo hadir ke Istana untuk memenuhi undangan dari Jokowi. Pertemuan itu rencananya dilakukan pada pukul 15.00 WIB.
-
Kapan Prabowo bertemu Jokowi? Presiden terpilih Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana kepresidenan, Jakarta, Senin (8/7) siang.
-
Apa yang dibicarakan Prabowo dan Jokowi? Saat itu, mereka berdua membahas tentang masa depan bangsa demi mewujudkan Indonesia emas pada tahun 2045.
-
Bagaimana Prabowo bisa menyatu dengan Jokowi? Saat Pilpres 2019 Prabowo merupakan lawan Jokowi, namun setelah Jokowi terpilih menjadi presiden Prabowo pun merapat kedalam kabinet Jokowi.
-
Bagaimana Presiden Jokowi mengenalkan Prabowo Subianto sebagai Presiden Terpilih? Menlu Retno mengatakan bahwa Presiden Jokowi dalam setiap kesempatan dan acara selalu mengenalkan Prabowo Subianto selaku calon presiden terpilih.
-
Bagaimana Prabowo Subianto mendapatkan dukungan dari Presiden Jokowi? Saat ini, Prabowo menjabat Menteri Pertahanan dalam Kabinet Indonesia Maju.
-
Kenapa Prabowo bertemu Jokowi di Istana? Juru Bicara Menteri Pertahanam Dahnil Anzar Simanjuntak menyebut, pertemuan Prabowo dengan Jokowi untuk koordinasi terkait tugas-tugas pemerintahan.
"Jam 15.00," kata Dahnil pada wartawan, Jumat (11/10).
Dahnil belum mau mengungkap hal apa dibahas dalam pertemuan tersebut. "(Bahas apa?) Nanti ya," singkatnya.
Dikonfirmasi terpisah, Waketum Partai Gerindra, Edhy Prabowo, juga membenarkan rencana pertemuan Prabowo dan Jokowi.
"Iya jam 15.00 WIB," katanya kepada wartawan.
Saat ditanya apakah pertemuan itu membahas kursi kabinet, dia meminta awak media tak berasumsi.
"Iya dipanggil beliau. Ah enggak lah, jangan berasumsi," ucapnya.
Pertemuan Prabowo dan Jokowi kali ini menjadi yang kedua kalinya setelah Pilpres 2019 selesai. Pertemuan rekonsiliasi keduanya terjadi pada Juli 2019 lalu. Prabowo dan Jokowi berbincang di atas MRT dari Stasiun Lebak Bulus sampai FX Soedirman.
Sehari sebelumnya, Jokowi mengundang Ketua Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) ke Istana Negara, Jakarta, Kamis (10/10) kemarin. Jokowi mengakui banyak yang dibahas dengan SBY, salah satunya soal kemungkinan koalisi.
Jokowi awalnya menjelaskan, pertemuan dengan SBY membahas terkait masalah kebangsaan dan situasi terkini negara. Begitu juga soal politik terkait koalisi, tapi belum terjadi sebuah keputusan.
"Ditanyakan langsung ke Pak SBY langsung. Ya kita berbicara itu tetapi belum sampai ke sebuah, apa, sebuah keputusan," kata Jokowi.
Baca juga:
Gerindra Putuskan Pilih Oposisi atau Koalisi pada 17 Oktober
Tiba di Rumah Prabowo Bersama Sandiaga, M Taufik Ngaku Tak Bahas Menteri
Malam Ini, Prabowo Kumpulkan Elite Gerindra di Kertanegara
Gerindra Gelar Rakernas 15-17 Oktober di Rumah Prabowo
Putuskan Arah Politik Gerindra, Prabowo akan Berdiskusi dengan Seluruh Ketum Parpol
Prabowo Kemungkinan Hadiri Pelantikan Jokowi-Ma'ruf Amin
PPP Soal Prabowo Incar Kursi Menhan: Jokowi Selalu Perhatikan Pihak yang Berkeringat