Klaim didukung 32 kepala daerah, koalisi Jokowi targetkan 75 persen suara di Jatim
Hasto tak khawatir dalam pertarungan perebutan suara di Jatim. Apalagi kubu Jokowi-Ma'ruf Amin merasa terbantu dengan kekuatan 32 kepala daerah yang sudah siap mendukung dan memenangkan Jokowi.
Kubu pasangan capres-cawapres nomor urut 02, Prabowo-Sandiaga bakal fokus di wilayah Jawa Timur. Sebab, Jatim dianggap sebagai wilayah yang jadi kunci kemenangan Pemilihan Presiden 2019.
Sekretaris Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma'ruf, Hasto Kristiyanto menuturkan, survei terakhir membuktikan elektabilitas Jokowi-Ma'ruf sangat tinggi di Jatim. Partai politik dengan berbasis kuat di Jatim sudah bergabung di kubu Jokowi-Ma'ruf. Tim sudah menetapkan target suara Jokowi-Ma'ruf di Jawa Timur.
-
Siapa saja yang ikut dalam Pilpres 2019? Peserta Pilpres 2019 adalah Joko Widodo dan Prabowo Subianto.
-
Siapa yang menjadi Presiden dan Wakil Presiden di Pilpres 2019? Berdasarkan rekapitulasi KPU, hasil Pilpres 2019 menunjukkan bahwa pasangan calon 01, Joko Widodo-Ma'ruf Amin, meraih 85.607.362 suara atau 55,50%, sementara pasangan calon 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, meraih 68.650.239 suara atau 44,50%.
-
Dimana Prabowo Subianto kalah dalam Pilpres 2019? Namun sayang, Ia kalah dari pasangan Jokowi-Ma'aruf Amin.
-
Bagaimana tanggapan Prabowo atas Jokowi yang memenangkan Pilpres 2014 dan 2019? Prabowo memuji Jokowi sebagai orang yang dua kali mengalahkan dirinya di Pilpres 2014 dan 2019. Ia mengaku tidak masalah karena menghormati siapapun yang menerima mandat rakyat.
-
Kapan Jokowi mencoblos? Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah melakukan pencoblosan surat suara Pemilu 2024 di TPS 10 RW 02 Kelurahan Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (14/2).
-
Siapa yang mendampingi Jokowi saat mencoblos? Jokowi didampingi Ibu Negara Iriana mencoblos capres-cawapres, caleg DPR RI, DPD RI, dan DPRD Kota Jakarta.
"Ditargetkan Jatim mencapai kemenangan 75 persen. Karena berbagai elemen-elemen sudah bertemu dari tokoh-tokoh masyarakat. Secara kepartaian di sana apapun Pemilunya, menunjukkan kekuatan dasarnya, PKB, PDIP, kemudian Golkar. Ini telah bersama-sama," ucap Hasto di Posko Cemara, Jakarta, Jumat (28/9).
Sekjen PDIP ini mengaku sudah bertemu dengan Soekarwo atau Pakde Karwo. Pihaknya juga sudah berkomunikasi dengan Gubernur Jatim terpilih Khofifah Indar Parawansa dan Saifullah Yusuf atau Gus Ipul.
"Saya pribadi juga sudah bertemu dengan Pakde Karwo, kemudian beberapa pihak sudah bertemu dengan Bu Khofifah, Gus Ipul, dan Presiden juga sudah bertemu dengan Bu Khofifah," ungkap Hasto.
Klaim dukungan 32 kepala daerah
Hasto tak khawatir dalam pertarungan perebutan suara di Jatim. Apalagi kubu Jokowi-Ma'ruf Amin merasa terbantu dengan kekuatan beberapa kepala daerah yang sudah siap mendukung dan memenangkan Jokowi.
"Dan kemudian dari kekuatan Kepala Daerahnya. Kalau dari 38 (kepala daerah), kami hampir mencapai sekitar 32 (kepala daerah). Sehingga ini akan bersama-sama. Kepala daerah mempunyai pengalaman keberhasilan kongkrit untuk rakyat," jelas Hasto.
Strategi dari kubu lawan untuk masuk ke basis Jokowi-Ma'ruf, termasuk di Jatim, dipandang biasa. Dia sama sekali tidak khawatir usai melihat hasil survei terbaru.
"Toh yang bergerak di sana (Jatim) baru Pak Zul (Zulkifli Hasan) bersama Pak Sandi," ucapnya.
Diketahui, Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN), Zulkifli Hasan menyebut 'kunci' kemenangan di Pilpres 2019 adalah wilayah Jawa Timur. Karenanya pasangan nomor urut 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno akan terus berlanjut menyapa warga provinsi yang memiliki 38 kabupaten/kota ini.
"Jatim itu kunci, Jatim itu kunci menentukan. Bayangkan 38 kabupaten/kota (sekitar) 40 juta penduduk. Jadi kunci kemenangan ada di Jatim," kata Zulkifli.
Terkait strategi merebut kemenangan di Jawa Timur, Ketua MPR ini dengan tegas menjawab. "Kerja keras."
Reporter: Putu Merta Surya Putra
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Sandiaga tak pernah kampanye di kampus, tapi beri motivasi usaha
Menanti kejutan Erick Thohir dan Yenny Wahid di tim kampanye Jokowi-Ma'ruf Amin
Jubir Prabowo-Sandiaga: Aburizal Bakrie oposisi yang punya kekuatan, kita butuh saran
Aburizal Bakrie tak pernah ditawari masuk Timses Prabowo-Sandiaga
Steve Christian: Emtek, SCTV, Indosiar dan KLY netral di Pemilu 2019