Koalisi Perubahan Harap Anies Baswedan Bisa Bertemu Jokowi
Menurut Sudirman, pertemuan antar partai politik merupakan hal yang bagus.
Anggota tim delapan Koalisi Perubahan Sudirman Said berharap Bakal Capres Koalisi Perubahan Anies Baswedan bisa bertemu dengan Presiden Joko Widodo. Hal tersebut sebagai sebuah pendewasaan politik.
Begitu juga dengan upaya pertemuan Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dengan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri. Pertemuan-pertemuan antar tokoh politik nasional ini, menurut Sudirman, akan sangat baik bisa bisa terlaksana.
-
Siapa yang bertemu dengan Prabowo dan Anies Baswedan? Susi Pudjiastuti mencuri perhatian publik setelah melakukan pertemuan dengan Prabowo dan Anies Baswedan.
-
Siapa yang dijemput Anies Baswedan? Calon Presiden (Capres) nomor urut satu Anies Baswedan mendatangi kediaman Calon Wakil Presiden (Cawapres) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin di Jalan Widya Chandra IV Nomor 23, Jakarta Selatan, Jumat (22/12).
-
Siapa kakek dari Anies Baswedan? Sebagai pria berusia 54 tahun, Anies Baswedan adalah cucu dari Abdurrahman Baswedan, seorang diplomat yang pernah menjabat sebagai wakil Menteri Muda Penerangan RI dan juga sebagai pejuang kemerdekaan Indonesia.
-
Siapa yang berharap Anies bisa bertemu dengan Jokowi? Sebelumnya, anggota tim delapan Koalisi Perubahan Sudirman Said berharap Bakal Capres Koalisi Perubahan Anies Baswedan bisa bertemu dengan Presiden Joko Widodo.
-
Apa berita bohong yang disebarkan tentang Anies Baswedan? Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menjadi sasaran berita bohong atau hoaks yang tersebar luas di media sosial. Terlebih menjelang Pilkada serentak 2024.
-
Mengapa Anies dan Cak Imin hadir di penetapan Prabowo-Gibran sebagai presiden dan wakil presiden terpilih? Ini sebuah proses bernegara dan kita menghormati proses bernegara ini hingga tuntas. Karena itulah kami bersama di sini menghormati proses dan ini semua kami kerjakan dengan tanpa melupakan dan ingin mengingatkan pada semua bahwa pada sidang MK kemarin,
"Kemudian Pak Anies ketemu Pak Jokowi barangkali gitu, Pak Joko Widodo ketemu Pak SBY atau Bu Mega ketemu Pak SBY," ujar Sudirman di Kantor Sekretariat Perubahan, Jakarta, Rabu (21/6).
"Kita harapkan baik bahwa memang sebaiknya para tokoh tokoh bangsa itu saling bersilaturahmi," sambungnya.
Menurut Sudirman, pertemuan antar partai politik merupakan hal yang bagus. Bukan berarti, koalisi akan terganggu.
Misalnya pertemuan Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani dengan Ketua Umum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), diyakini bukan untuk mengganggu Koalisi Perubahan.
"Masa urusan politik bertemu sekali urusan koalisi langsung terganggu. Jadi memang kita mulai mendewasakan proses politik kita," ujarnya.
Pertemuan antar tokoh politik dinilai akan membawa kesejukan. Kompetisi Pemilu 2024 adalah kompetisi kebaikan. Bukan berarti yang berbeda saling bermusuhan.
"Para tokoh politik bertemu berinteraksi, berkomunikasi silaturahmi karena masyarakat butuh suasana politik yang sejuk ya, walaupun pilihannya berbeda tapi bukan berarti kita mesti bermusuhan. Kan kompetisi ini kompetisi kebaikan," ujar Sudirman.
Ikuti perkembangan terkini seputar berita Pemilu 2024 hanya di merdeka.com