Konsolidasi dan Perkuat Dukungan, PDIP Safari ke 'Markas' Ma'ruf Amin
PDI Perjuangan menggelar safari kebangsaan ke Provinsi Banten selama dua hari dimulai hari ini, Kamis (20/12). Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto mengungkap mengapa Banten menjadi wilayah keempat setelah pantai utara dan selatan Jawa, serta Sumatera Utara.
PDI Perjuangan menggelar safari kebangsaan ke Provinsi Banten selama dua hari dimulai hari ini, Kamis (20/12). Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto mengungkap mengapa Banten menjadi wilayah keempat setelah pantai utara dan selatan Jawa, serta Sumatera Utara.
"Banten wilayah yang sangat penting karena di situ tempat Kiai Haji Ma'ruf Amin," kata Hasto di DPP PDIP, Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat, Kamis (20/12).
-
Siapa yang menjadi Presiden dan Wakil Presiden di Pilpres 2019? Berdasarkan rekapitulasi KPU, hasil Pilpres 2019 menunjukkan bahwa pasangan calon 01, Joko Widodo-Ma'ruf Amin, meraih 85.607.362 suara atau 55,50%, sementara pasangan calon 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, meraih 68.650.239 suara atau 44,50%.
-
Bagaimana hubungan Jokowi dan PDIP merenggang? Diketahui, hubungan Jokowi dengan partai Pimpinan Megawati Soekarnoputri itu merenggang saat keduanya beda pilihan dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
-
Siapa saja yang ikut dalam Pilpres 2019? Peserta Pilpres 2019 adalah Joko Widodo dan Prabowo Subianto.
-
Kenapa PDIP bisa menjadi partai pemenang Pemilu 2019? PDIP berhasil menarik pemilih dengan agenda-agenda politiknya dan berhasil meraih kepercayaan masyarakat. Dengan perolehan suara yang signifikan, PDIP memperoleh kekuatan politik yang kuat dan pengaruh yang besar dalam pemerintahan.
-
Kapan PDIP menang di pemilu 2019? Partai pemenang pemilu 2019 adalah Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dengan persentase 19.33% dari total suara sah yang diperoleh.
-
Kapan Ma'ruf Amin datang ke kantor DPP PKB? Berdasarkan pantauan merdeka.com, Ma'ruf datang sekira 15.46 WIB.
Safari kali ini tidak hanya dilakukan penguatan internal kepartaian, tapi membawa agenda bertemu dengan ulama di pesantren. Selain itu PDIP juga membawa misi kebudayaan dengan mengunjungi Baduy.
"Karena itulah kami tidak hanya konsolidasi internal partai tapi kami juga akan berkunjung ke beberapa pesantren," lanjut Hasto.
Hasto mengaku bakal lebih banyak bertugas sebagai Sekretaris Tim Kampanye Nasional Jokowi-Ma'ruf. Sementara, Ketua DPP PDIP Bidang Organisasi Djarot Saiful Hidayat menemani untuk konsolidasi partai.
Sementara Djarot mengakui partai besutan Megawati Soekarnoputri itu belum begitu kuat di Banten. Hal itu perlu diperkuat mengingat sebagai Provinsi berbatasan dengan DKI Jakarta.
"Banten adalah salah satu provinsi yang penting karena penyangga Ibu Kota Jakarta, dan banyak yang menyampaikan kepada kami, Banten masih agak kurang kuat, maka perlu kita perkuat secara khusus," pungkasnya.
Baca juga:
Jaringan Kyai-Santri Nasional DKI Deklarasi Dukung Jokowi-Ma'ruf Amin
Saat Kubu Jokowi 'Tersengat' Pernyataan Anies Baswedan
Ma'ruf Sudah Menduga Reuni 212 Tak Pengaruhi Elektabilitas Prabowo
Khofifah: Jokowi Masih Harus Kerja Keras di Madura
Ma'ruf Amin Heran Jokowi Pilih Cawapres Kiai Masih Dituduh Anti Islam
Ketum Golkar Janji 'Push' Kadernya yang Belum 100 Persen Dukung Jokowi-Ma'ruf