Ma'ruf Amin dan Erick Thohir akan resmikan Rumah Aspirasi Rakyat #01 hari ini
Rumah tersebut merupakan posko untuk masyarakat yang ingin mendeklarasikan dukungan dan memberi aspirasi untuk pasangan calon presiden nomor urut 01. Rumah Aspirasi membawa semangat kerakyatan dan gotong royong.
Tim Kampanye Nasional Jokowi-Ma'ruf resmi meluncurkan Rumah Aspirasi Rakyat #01 yang terletak di Jalan Proklamasi 46, Menteng, Jakarta Pusat, Minggu (4/11). Rumah tersebut merupakan posko untuk masyarakat yang ingin mendeklarasikan dukungan dan memberi aspirasi untuk pasangan calon presiden nomor urut 01.
Sekretaris TKN Jokowi-Ma'ruf, Hasto Kristiyanto menuturkan Rumah Aspirasi #01 ini terbuka untuk semua kalangan.
-
Kapan Jokowi mencoblos? Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah melakukan pencoblosan surat suara Pemilu 2024 di TPS 10 RW 02 Kelurahan Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (14/2).
-
Kapan Jokowi memanggil Kapolri dan Jaksa Agung? "Sudah saya panggil tadi," kata Presiden Jokowi saat diwawancarai di Istora Senayan, Jakarta, Jumat (27/5).
-
Kenapa Jokowi panggil Kapolri dan Jaksa Agung? Pemanggilan tersebut, buntut insiden personel Datasemen Khusus Antiteror (Densus 88) dikabarkan menguntit Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus (Jampidsus) Febrie Adriansyah.
-
Siapa yang mendampingi Jokowi saat mencoblos? Jokowi didampingi Ibu Negara Iriana mencoblos capres-cawapres, caleg DPR RI, DPD RI, dan DPRD Kota Jakarta.
-
Siapa saja yang mendampingi Jokowi? Sebagai informasi, turut mendampingi Presiden dalam kegiatan ini adalah Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, Kepala Badan Pangan Nasional Arief Prasetyo Adi, Gubernur Jambi Al Haris, dan Pj. Bupati Merangin Mukti.
-
Apa yang Jokowi lakukan di Gudang Beras Bulog Pematang Kandis? Presiden Joko Widodo (Jokowi) meninjau langsung Gudang Beras Bulog di Pematang Kandis,Kabupaten Merangin, Jambi. Kepala Negara mengaku, hal itu harus dilakukan demi memastikan ketersediaan beras jelang momentum hari raya Lebaran yang sisa sepekan lagi.
"Rumah Aspirasi Rakyat #01 adalah rumah untuk semua. Rumah bagi milenial, relawan, komunitas, kelompok masyarakat, mahasiswa, dan sekaligus posko pemenangan Jokowi- KH Ma'ruf Amin," ujar Hasto dalam keterangan tertulis, Minggu (4/11).
Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan itu menyebut Rumah Aspirasi membawa semangat kerakyatan dan gotong royong.
"Karena ruh gotong royong dan kerakyatan ini yang menjadi semangat bagi tim pemenangan Jokowi - Kiai Ma’ruf," kata Hasto.
Calon wakil presiden nomor urut 01 Ma'ruf Amin rencananya akan hadir dalam peresmian itu. Ketua Tim Kampanye Nasional Jokowi-Ma'ruf, Erick Thohir bakal mendampingi.
Kepala Kantor Rumah Aspirasi, Deddy Yevri Sitorus, menambahkan bermacam acara dan hiburan bakal meramaikan Rumah Aspirasi sejak pagi. Sementara, berdasarkan jadwal agenda Ma'ruf dan Erick akan meresmikan rumah aspirasi pada sore.
"Ada senam bersama, lomba memasak kuliner nusantara, hiburan musik, mauludan, istigasah dan doa bersama ulama dan tokoh lintas agama," ujarnya.
Berbagai penampilan artis juga akan memeriahkan acara. Artis yang akan mengisi panggung di antaranya Krisdayanti, Harvey Malaiholo, Iis Sugianto dengan iringan Amigos Band.
"Rumah aspirasi dirancang sebagai ruang publik bagi berbagai komunitas masyarakat yang tidak suka 'hard politics' untuk dapat berinteraksi dan merasakan atmosfir pemilu secara fun dan santai," kata Deddy.
Baca juga:
Jokowi: Kalau buat isu yang cerdas gitu lho
NasDem: Hak kubu Prabowo mau berantem atau solid, tapi kami lihat mereka rapuh
Luhut dan Sri Mulyani dicecar maksud acungkan 1 jari di acara IMF-World Bank
Acungkan 1 jari di IMF-World Bank, Luhut klaim tak ada pelanggaran kampanye
Jumat sore, Luhut dan Sri Mulyani penuhi panggilan Bawaslu
Hanura nilai Pilpres 2019 nyaris selesai, PKS sebut Gede Pasek lebay!
Hanura soal soliditas Prabowo Cs: Pilpres 2019 sudah nyaris berakhir