Mengupas Kekuatan Para Petarung Legislatif di 'Dapil Neraka' Jakarta II
Pertarungan caleg semakin kompetitif di Pemilu 2024 mendatang.
Pertarungan caleg semakin kompetitif di Pemilu 2024 mendatang.
Mengupas Kekuatan Para Petarung Legislatif di 'Dapil Neraka' Jakarta II
Pertarungan calon anggota legislatif (caleg) semakin kompetitif di Pemilu 2024 mendatang. Mereka memperebutkan kursi di Senayan mewakili daerah pemilihan (dapil) masing-masing. Secara keseluruhan Indonesia memiliki 84 dapil yang tersebar di seluruh provinsi.
Di antara 84 dapil tersebut, ada istilah 'dapil setan' atau 'dapil neraka', yang dimaksud ialah ketika dalam satu daerah pemilihan legislatif memiliki calon yang terkenal, biasanya dari kalangan politisi petahana, artis, penyanyi, bahkan ada juga mantan atlet olahraga.
Seperti pada dapil DKI Jakarta II yang meliputi Kota Jakarta Pusat, Jakarta Selatan dan mewakili konstituen WNI di luar negeri. Di kontestasi Pemilu 2024, melalui daftar calon sementara (DCS) KPU RI ada 125 bakal calon legislatif yang akan bertarung satu sama lain merebutkan hati masyarakat di dapilnya.
Pertarungan calon anggota legislatif (caleg) semakin kompetitif di Pemilu 2024 mendatang. Mereka memperebutkan kursi di Senayan mewakili daerah pemilihan (dapil) masing-masing. Secara keseluruhan Indonesia memiliki 84 dapil yang tersebar di seluruh provinsi.
Di antara 84 dapil tersebut, ada istilah 'dapil setan' atau 'dapil neraka', yang dimaksud ialah ketika dalam satu daerah pemilihan legislatif memiliki calon yang terkenal, biasanya dari kalangan politisi petahana, artis, penyanyi, bahkan ada juga mantan atlet olahraga.
Seperti pada dapil DKI Jakarta II yang meliputi Kota Jakarta Pusat, Jakarta Selatan dan mewakili konstituen WNI di luar negeri. Di kontestasi Pemilu 2024, melalui daftar calon sementara (DCS) KPU RI ada 125 bakal calon legislatif yang akan bertarung satu sama lain merebutkan hati masyarakat di dapilnya.
Adapun, 20 bakal calon legislatif dapil DKI Jakarta II memiliki latar belakang sebagai artis, presenter, penyanyi, pengusaha, dan politisi petahana. Berikut daftar dan ulasannya:
Pertarungan calon anggota legislatif (caleg) semakin kompetitif di Pemilu 2024 mendatang. Mereka memperebutkan kursi di Senayan mewakili daerah pemilihan (dapil) masing-masing. Secara keseluruhan Indonesia memiliki 84 dapil yang tersebar di seluruh provinsi.
Di antara 84 dapil tersebut, ada istilah 'dapil setan' atau 'dapil neraka', yang dimaksud ialah ketika dalam satu daerah pemilihan legislatif memiliki calon yang terkenal, biasanya dari kalangan politisi petahana, artis, penyanyi, bahkan ada juga mantan atlet olahraga.
Adapun, 20 bakal calon legislatif dapil DKI Jakarta II memiliki latar belakang sebagai artis, presenter, penyanyi, pengusaha, dan politisi petahana. Berikut daftar dan ulasannya:
Ida Fauziah
Ida Fauziah kini masih menjabat sebagai Menteri Ketenagakerjaan RI di Kabinet Indonesia Maju.Ia mewakili Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) di kontestasi Pemilu 2024, dirinya memeroleh 'nomor cantik' yakni angka satu.
Seperti pada dapil DKI Jakarta II yang meliputi Kota Jakarta Pusat, Jakarta Selatan dan mewakili konstituen WNI di luar negeri. Di kontestasi Pemilu 2024, melalui daftar calon sementara (DCS) KPU RI ada 125 bakal calon legislatif yang akan bertarung satu sama lain merebutkan hati masyarakat di dapilnya.
Ida merepresentasikan dari kalangan politisi petahana, sebelumnya dia memang pernah duduk sebagai anggota DPR RI pada tahun 1999 sampai 2018 dari PKB. Ida juga pernah maju sebagai calon wakil gubernur Jawa Tengah mendampingi Sudirman Said di tahun 2018.
Himmatul Aliyah
Himmatul Aliyah merupakan politisi petahana Partai Gerindra yang sedang menjabat sebagai anggota DPR RI 2019-2024 mewakili dapil Jakarta II. Himmatul adalah istri dari Ahmad Muzani, Sekjen Partai Gerindra yang juga sedang menjabat di DPR RI 2019-2024.
Ellfonda Mekel
Elfonda Mekel atau kerap dipanggil Once Mekel adalah mantan vokalis Dewa-19 yang berlabuh menjadi caleg 2024. Once berasal dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P), karier sebagai penyanyi membuat namanya melambung naik di kancah permusikan tanah air.
Masinton Pasaribu
Masinton Pasaribu ialah kader PDI-P yang dahulu mantan aktivis. Dia adalah anggota DPR RI periode 2019-2024 di Komisi III. Masinton akan kembali bertarung di dapil Jakarta II melawan petahana lainnya.
Eriko Sotarduga
Eriko Sotarduga merupakan petahana DPR RI 2019-2024 sama seperti Masinton Pasaribu, ia adalah 'pemain lama' dari PDI-P untuk daerah pemilihan DKI Jakarta II sejak tahun 2009 lalu.
Ronny Talapessy
Ronny Talapessy merupakan pengacara sekaligus politisi dari PDI-P yang mencalonkan diri menjadi bacaleg DPR RI 2024-2029. Sebelumnya, ia pernah menjadi pengacara Richard Eliezer atau Bharada E dalam kasus dugaan pembunuhan Brigadir J.
Prasetyo Edi Marsudi
Prasetyo Edi Marsudi merupakan seorang politikus dari PDI-P yang kini sedang menjabat sebagai Ketua DPRD DKI Jakarta dari tahun 2014. Edi kembali maju sebagai anggota legislatif di Senayan melalui dapil 'neraka' Jakarta II di Pemilu 2024 mendatang.
Okky Asokawati
Okky dikenal sebagai pemeran model dan bintang iklan di tahun 1990-an. Okky seringkali menghiasi layar kaca, salah satunya Okky pernah menjadi presenter dan berakting di ANTV. Kini, Okky mantap bergabung dengan Partai NasDem sebagai caleg DPR RI periode 2024 mendatang.
Biem Triani Benjamin
Biem Benyamin berlatar belakang sebagai pengusaha dan politisi Partai NasDem. Dia adalah anggota DPD RI dari Jakarta yang sempat mengusulkan judicial review yang membahas calon independen untuk mencalonkan diri dalam pemilu daerah. Biem Benyamin merupakan anak dari sang maestro seni peran Betawi, Benyamin Sueb.
Ade Armando
Ade Armando, dosen Universitas Indonesia yang bergabung dengan Partai Solidaritas Indonesia (PSI). Ia aktif mengajar di Fakultas Ilmu Sosial dan Politik (FISIP). Kini, ia maju sebagai caleg 2024 dari PSI yang dipimpin Kaesang Pangarep.
Icuk Sugiarto
Icuk adalah pebulutangkis Tanah Air yang telah mewarisi kejuaraan dunia. Pada tahun 1983, Icuk berhasil menyabet juara dunia bulu tangkis. Sekarang, Icuk diusung Partai Hanura menjadi calegnya di kontestasi Pemilu 2024. Melawan tokoh se-dapil lainnya.
Uya Kuya
Memiliki nama asli Surya Utama, ia merupakan presenter, penyiar radio, dan pemeran sinetron tanah air. Uya Kuya mewakili dapil Jakarta II yang diusung Partai Amanat Nasional (PAN). Tak sendiri, ia bersama Lula Kamal di dapil tersebut.
Lula Kamal
Lula Kamal adalah aktris dan mengawali kariernya di dunia entertainment tanah air, Lula juga sebagai dokter. Lula terjun ke dunia hiburan dimulai saat menjadi None Jakarta 1990. Saat ini, dia fokus menjadi caleg yang diusung PAN untuk menghadapi Pemilu 2024.
Prabu Revolusi
Jurnalis sekaligus pembawa berita grup MNC Media, Prabu Revolusi didaftarkan menjadi caleg DPR RI 2024 dari Partai Perindo. Prabu Revolusi pernah didapuk sebagai pemimpin redaksi iNews TV dan pemimpin redaksi MNC News. Prabu..
Reporter magang: Fandra Hardiyon