Misbakhun Usul PKB Gabung Paket Pimpinan yang Diketuai Golkar
Misbakhun Usul PKB Gabung Paket Pimpinan yang Diketuai Golkar. Misbakhun berharap dengan bergabungnya PKB dalam paket Ketua MPR Golkar bisa menjadi paket yang bisa didukung oleh mayoritas fraksi.
Politikus Partai Golkar Mukhamad Misbakhun menilai wajar jika partainya meminta jatah kursi Ketua MPR. Dia pun menawarkan Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin untuk bergabung saja dalam paket pimpinan MPR yang diketuai oleh Golkar.
Beberapa hari lalu, memang Cak Imin berharap bisa menduduki posisi Ketua MPR. Sebab, posisi Ketua DPR sudah diisi oleh PDIP.
-
Kapan Partai Golkar didirikan? Partai Golkar bermula dengan berdirinya Sekber Golkar di masa-masa akhir pemerintahan Presiden Soekarno. Tepatnya tahun 1964 oleh Angkatan Darat digunakan untuk menandingi pengaruh Partai Komunis Indonesia dalam kehidupan politik.
-
Kapan KPK menahan Mulsunadi? "Untuk kebutuhan penyidikan tim penyidik melakukan penahanan MG untuk 20 hari pertama terhitung tanggal 31 Juli 2023 sampai dengan 19 Agustus 2023
-
Kapan Partai Golkar memutuskan mengusung Gibran? Keputusan diambil dalam Rapimnas Golkar pada Sabtu (21/10).
-
Kenapa Mulsunadi ditahan KPK? Untuk kebutuhan penyidikan tim penyidik melakukan penahanan MG untuk 20 hari pertama terhitung tanggal 31 Juli 2023 sampai dengan 19 Agustus 2023
-
Apa komitmen PKB terkait Pilgub Jabar? PKB sudah lama berkomitmen mengambil poros yang berlawanan dengan Ridwan Kamil. Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) PKB Syaiful Huda membeberkan bahwa partainya berkomitmen untuk selalu memilih poros yang berlawanan dari Ridwan Kamil.
-
Kenapa Partai Golkar didirikan? Partai Golkar bermula dengan berdirinya Sekber Golkar di masa-masa akhir pemerintahan Presiden Soekarno. Tepatnya tahun 1964 oleh Angkatan Darat digunakan untuk menandingi pengaruh Partai Komunis Indonesia dalam kehidupan politik.
"Partai Golkar nomor dua tentunya sangat pantas Partai Golkar untuk mendapatkan jabatan ketua MPR. Tentunya dengan sistem paket, dan sebagainya Cak Imin bisa ikut paketnya Partai Golkar," kata Misbakhun di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (20/5).
Misbakhun berharap dengan bergabungnya PKB dalam paket Ketua MPR Golkar bisa menjadi paket yang bisa didukung oleh mayoritas fraksi.
"Dan tentunya dengan harapan, dengan bergabungnya Cak Imin dalam paket yang nanti ketua MPR-nya adalah Golkar harapannya akan menjadi paket yang didukung semua partai. Kita berharap nanti paket yang ditawarkan itu ditentukan secara musyawarah mufakat karena ini MPR," ungkapnya.
Karena itu, Misbakhun berharap komposisi seperti itu bisa diterima oleh PKB.
"Mudah-mudahan dengan posisi seperti itu bisa diterima oleh Cak Imin. Karena kemarin pada saat pidato ketua umum kami Pak Airlangga Hartarto menyampaikan, juga permisi sama Cak Imin karena selama ini fatsun politiknya memang sudah seperti itu," ucapnya.
Sebelumnya, Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto mengakui jatah kursi Ketua DPR untuk Partai Demokrasi Perjuangan (PDIP) sebagai pemenang Pemilu Legislatif 2019. Namun Airlangga berharap, posisi Ketua MPR bisa diisi oleh kader dari partainya.
"Dalam UU MD3 pemenang pemilu akan menjadi Ketua DPR dalam hal ini partai dan wakilnya secara berurutan," kata Airlangga dalam acara buka puasa bersama Partai Golkar dengan Presiden Joko Widodo di Hotel Sultan, Jakarta, Minggu (19/5).
(mdk/eko)