Munas Golkar segera digelar, BJ Habibie panggil Ical dan Agung
BJ Habibie mengharapkan agar generasi muda Golkar mengambil alih kepemimpinan partai.
Juru bicara Poros Muda Partai Golkar Andi Sinulingga mengatakan Presiden RI ke-3 yang juga senior Partai Golkar, BJ Habibie mengharapkan agar generasi muda Golkar mengambil alih kepemimpinan partai.
"Pembicaraan kami BJ Habibie memberikan semangat kepada kami bahwa masa depan Partai Golkar ada di generasi muda Partai Golkar dan meminta kami mengambil alih kepemimpinan Partai Golkar," kata Andi pasca pertemuannya dengan BJ Habibie di Patra Kuningan XIII, Jakarta, Kamis (7/1).
Menurut Andi, Habibie setuju bahwa Golkar harus segera menyelenggarakan Munas melalui keputusan Mahkamah Partai Golkar hasil Munas Riau. Habibie juga mendukung agar pimpinan Golkar di kepengurusan selanjutnya adalah golongan muda.
"Diamanatkan kepada kita supaya Munas dilakukan dengan demokratis dan tidak menggantungkan kepemimpinan partai pada orang yang tak memiliki leadership yang bergantung pada uang," tuturnya.
Andi juga mengakui bahwa Selasa (12/7) dipimpin Ketua Mahkamah Partai Golkar hasil Munas Riau Muladi akan dilakukan sidang untuk menentukan masa depan partai. Akan dibahas pula mengenai formasi kepanitiaan yang membentuk Munas.
"Mengenai pembiayaan, kalau organisasi Partai Golkar baik, clear, clean, dan visioner, uang akan datang sendiri tidak harus orang kaya. Karena itu ke depan untuk membangun Golkar 3 M, menurut Pak Habibie, yang memimpin Golkar ke depan harus orang yang clean, clear, dan visioner," ujarnya.
Dalam waktu dekat juga Ketua Umum Golkar hasil Munas Ancol Agung Laksono dan Ketua Umum Golkar hasil Munas Bali Aburizal Bakrie akan dipanggil guna berdialog dengan Habibie, Muladi, dan Ketua Dewan Pertimbangan Munas Bali Akbar Tandjung. Jika dalam pertemuan itu Ical tetap ngotot tak mau Munas, maka tak akan digubris dan Munas akan tetap digelar.
"Pak Habibie mengatakan akan memanggil Pak Agung dan Pak Ical. Tunggu Pak Ical datang dari luar negeri. Sepulangnya beliau dari luar negeri. Kita akan selesaikan secara kekeluargaan. Tapi kalau tidak bisa maka kepentingan Partai Golkar jauh lebih penting daripada orang per orang," pungkasnya.
Baca juga:
Temui BJ Habibie, elite Golkar ajak dorong diselenggarakan munas
Temui Habibie, elite Golkar minta para senior 'turun gunung'
BJ Habibie berikan solusi pemecah konflik Golkar dengan gagasan 3 M
Kubu Agung: Jika partai bubar, masa depan kami dipertaruhkan
Prihatin ulah elite, kader Golkar ini jadi pocong dan demo sendirian
-
Kenapa Partai Golkar didirikan? Partai Golkar bermula dengan berdirinya Sekber Golkar di masa-masa akhir pemerintahan Presiden Soekarno. Tepatnya tahun 1964 oleh Angkatan Darat digunakan untuk menandingi pengaruh Partai Komunis Indonesia dalam kehidupan politik.
-
Kapan Partai Golkar didirikan? Partai Golkar bermula dengan berdirinya Sekber Golkar di masa-masa akhir pemerintahan Presiden Soekarno. Tepatnya tahun 1964 oleh Angkatan Darat digunakan untuk menandingi pengaruh Partai Komunis Indonesia dalam kehidupan politik.
-
Apa yang diminta oleh Partai Golkar kepada Bahlil? Partai Golkar meminta Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia tidak mengklaim sebagai kader partai yang dipimpin Ketua Umum Airlangga Hartarto.
-
Siapa yang mengucapkan terima kasih kepada Partai Golkar? Presiden terpilih periode 2024-2029 sekaligus Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, mengucapkan terima kasih kepada Partai Golkar atas kerja keras memenangkan Prabowo-Gibran di Pilpres 2024.
-
Siapa yang diusung Partai Golkar menjadi Cagub Jabar? Partai Golkar mengusung mantan bupati Purwakarta Dedi Mulyadi maju menjadi calon gubernur Jawa Barat pada Pilkada 2024.
-
Siapa yang diusung oleh Partai Golkar sebagai Cawapres? Partai Golkar resmi mengusung Gibran Rakabuming sebagai Cawapres Prabowo Subianto di Pilpres 2024.