PAN soal putaran 2 Pilgub DKI: Yang penting bukan Ahok!
Kepastian mengalihkan dukungan ke Anies Baswedan dan Sandiaga Uno akan dideklarasikan dalam waktu dekat.
Partai Amanat Nasional (PAN) memastikan akan mendukung pasangan Anies Baswedan dan Sandiaga Uno di putaran kedua Pilgub DKI Jakarta. Seperti diketahui, paslon yang didukung PAN yakni Agus Yudhoyono dan Sylviana Murni menurut hasil penghitungan cepat dari sejumlah lembaga survei berada di peringkat buncit dalam putaran pertama Pilgub DKI.
"PAN ke pasangan calon nomor 3 Anies-Sandi," kata Ketua DPP PAN Yandri Susanto saat dihubungi, Kamis (16/2).
Yandri menjelaskan alasan partainya mendukung Anies Baswedan dan Sandiaga Uno dalam putaran kedua Pilgub DKI dikarenakan dari kesepakatan awal, partainya menerapkan pandangan yang dapat dibilang 'yang penting bukan Ahok'.
"Sudah ada kesepakatan kita dari awal Pilkada Jakarta, PAN mencari pesaing Ahok dan PAN enggak mungkin dukung Ahok karena karakter dan etika Ahok tidak sesuai dengan PAN," ujarnya.
Anggota Komisi II DPR itu mengatakan kepastian mengalihkan dukungan ke Anies Baswedan dan Sandiaga Uno akan dideklarasikan dalam waktu dekat. "Insya Allah dalam waktu dekat," ujarnya.
Seperti diketahui, PAN merupakan salah satu partau politik yang tergabung dalam Koalisi Cikeas untuk mengusung Agus Yudhoyono dan Sylviana Murni. Selain PAN, Koalisi Cikeas terdapat Partai Demokrat, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan juga Partai Persatuan Pembangunan (PPP).