Para kepala daerah ini muncul di poling kabinet Jokowi Center
Jokowi Center memberikan kesempatan masyarakat untuk mengusulkan pilihannya pada sosok yang disukai di kementerian.
Kemarin Jokowi Center melakukan poling Kabinet Alternatif Usulan Rakyat (KAUR) untuk mengawang-awang pemerintahan presiden terpilih Joko Widodo (Jokowi) ke depan. Dalam hasil poling yang telah dilakukan, Jokowi Center memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk mengusulkan pilihan sendiri pada sosok yang disukai dalam mengisi posisi di kementerian.
Survei calon menteri kabinet Jokowi ini dimulai sejak 24 Juli 2014 hingga 10 Agustus 2014. Jumlah entri poling yang masuk mencapai angka 109.075 partisipan. Rencananya, Jokowi Center akan membuka poling calon menteri tahap kedua pada 13 Agustus 2014.
Pada poling tersebut, masyarakat diminta untuk memberi pilihan siapa saja sosok-sosok yang tepat untuk mengisi 34 menteri pada pemerintahan Jokowi. Menariknya, beberapa nama-nama kepala daerah masih banyak dipercaya masyarakat untuk 'naik kelas' ke jenjang pemerintahan yang lebih tinggi.
Berikut ulasannya seperti dirangkum merdeka.com, Kamis (13/8) pagi:
-
Apa yang terjadi di Bukber Kabinet Jokowi? Bukber Kabinet Jokowi Tak Dihadiri Semua Menteri 01 & 03, Sri Mulyani: Sangat Terbatas
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Apa yang mungkin diberikan Jokowi untuk Kabinet Prabowo? Tak hanya memberikan pendapat, mantan Wali Kota Solo tersebut juga bisa memberikan usulan nama untuk kabinet mendatang.
-
Kapan Jokowi mencoblos? Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah melakukan pencoblosan surat suara Pemilu 2024 di TPS 10 RW 02 Kelurahan Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (14/2).
-
Apa tanggapan Jokowi soal rencana Prabowo menambah jumlah Kementerian? Jokowi mengaku tak memberi masukan kepada Prabowo soal penambahan kementerian.
-
Apa tujuan utama dari sambutan Presiden Jokowi? Kepala Negara berharap para tamu menikmati jamuan hidangan dan pertunjukkan khas Indonesia yang telah disediakan. “Terima kasih atas partisipasinya. Saya berharap semangat malam ini dapat membawa kita untuk bekerja bersama berbagi akses air bersih dan sanitasi untuk semua orang,” kata Joko Widodo.
Basuki Tjahaja Purnama (Ahok)
Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) masuk ke dalam bursa poling menteri pemerintahan Jokowi. Namanya sekaligus muncul untuk dalam dua kementerian. Ahok masuk ke dalam pilihan masyarakat untuk menduduki Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) dan Menteri Dalam Negeri (Mendagri).
Pada Menpan RB, Ahok mendapatkan suara sebanyak 4270 (4%). Sedangkan untuk Mendagri, mantan bupati Belitung Timur ini meraih suara sebanyak 8080 (8%).
Berikut rinciannya:
Menpan RB
Tri Rismaharini: 55278 (51%)
Eko Prasojo: 21477 (20%)
Agung Adi Prasetyo: 8954 (8%)
Basuki Tjahaja Purnama: 4270 (4%)
Lainnya: 19096 (17%)
Mendagri
Abraham Samad: 43979 (40%)
Pratikno: 22030 (20%)
Agustin Teras Narang: 16387 (15%)
Basuki Tjahaja Purnama (Ahok): 8080 (8%)
Lainnya: 18599 (17%)
Tri Rismaharini
Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini masuk ke dalam poling calon menteri ala Jokowi Center. Wali Kota perempuan pertama di Surabaya ini mentereng di posisi Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB), mengalahkan Ahok yang berada pada posisi paling buncit.
Berikut rinciannya:
Tri Rismaharini: 55278 (51%)
Eko Prasojo: 21477 (20%)
Agung Adi Prasetyo: 8954 (8%)
Basuki Tjahaja Purnama: 4270 (4%)
Lainnya: 19096 (17%)
Ridwan Kamil
Wali Kota Bandung Ridwan Kamil juga masuk ke dalam calon menteri favorit kabinet Jokowi nanti. Pria yang akrab disapa dengan Kang Emil ini bertengger di posisi teratas untuk kursi Menteri Perumahan Rakyat (Menpera).
Berikut rinciannya:
Ridwan Kamil: 40058 (37%)
Rhenald Khasali: 31279 (29%)
Suprihanto Notodarmojo: 18054 (16%)
Marwan Jafar: 1345 (1%)
Lainnya: 18339 (17%)
Agustin Teras Narang
Meski namanya tak semoncer Ahok, Risma, ataupun Kang Emil, Agustin Teras Narang nyatanya tetap dipilih masyarakat untuk masuk juga ke dalam calon menteri pemerintahan Jokowi. Gubernur Kalimantan Tengah ke-12 ini dipercaya masyarakat untuk menjadi Menteri Dalam Negeri (Mendagri).
Dalam bursa calon Mendagri itu, Agustin Teras Narang harus bersaing ketat dengan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Abraham Samad dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok).
Berikut rinciannya:
Abraham Samad: 43979 (40%)
Pratikno: 22030 (20%)
Agustin Teras Narang: 16387 (15%)
Basuki Tjahaja Purnama (Ahok): 8080 (8%)
Lainnya: 18599 (17%)
Herry Zudianto
Terakhir, adalah Herry Zudianto yang juga ternyata masuk menjadi pilihan masyarakat untuk calon menteri Jokowi. Meski tak begitu populer dan sudah tak lagi di pemerintahan, mantan wali kota Yogyakarta ini masuk terpercaya masuk ke dalam bursa Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora).
Namun wali kota Yogyakarta yang pernah menjabat selama dua periode ini hanya mendapatkan sedikit suara karena disusul jauh oleh Rektor Universitas Paramadina Jakarta, Anies Baswedan.
Berikut rinciannya:
Anies Baswedan: 54040 (50%)
Addie MS: 12422 (11%)
Herry Zudianto: 10786 (10%)
Utut Adianto: 5765 (5%)
Lainnya: 26062 (24%)