Pembelaan Ahok dicap selalu meninggalkan partai politik
Selama sikap parpol tidak bertentangan dengan UU, Ahok mengaku akan setia.
Banyak pihak meragukan kesetiaan calon petahana Basuki Tjahaja Purnama pada tiga partai yang tergabung dalam tim pemenangannya di Pilgub DKI 2017. Tiga partai yakni NasDem, Hanura dan Golkar, disebut-sebut akan bernasib sama dengan Gerindra.
Ahok, sapaan Basuki, menegaskan dirinya akan meninggalkan partai jika sikap parpol tersebut bertentangan dengan UU.
"Kalau tiga partai ngotot dengan konsep undang-undang dasar untuk demokrasi, ya pasti gue lawan," kata Ahok, di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (26/8).
Banyak yang mengaitkan kesetiaan Ahok pada gerak dan sikap parpol dengan keputusannya lompat dari partai yang pernah membesarkannya yakni Gerindra dan PIB.
"Tapi kayak Gerindra enggak mungkin gue tinggal kalau dia enggak ngotot minta semua kader dan kepala daerah dukung kepala daerah melalui DPRD. Ya itu beda, saya dipaksa sebagai kader untuk itu," sambungnya.
Bukan cuma Gerindra, lanjut Ahok, saat di PIB dirinya juga memutuskan meletakkan jabatan sebagai Sekjen karena beberapa orang di dalamnya tidak memiliki idealisme.
Persoalan dengan partai yang saat ini mendukungnya di Pilgub DKI, ditegaskan ahok dirinya sejak awal sudah mengatakan tidak mau bergabung dengan kader. Sehingga jika pada akhirnya mereka berpisah jalan seharusnya tak ada yang merasa ditinggalkan.
"Jadi ninggalin apa? Lagian sekarang saya sama partai yang enggak dukung saya juga baik kok. Maksudnya ninggalin apa," tegasnya.
Baca juga:
Ruhut lapor ke SBY: Pak, saya selalu bersama Ahok
Perang belum dimulai relawan Ahok sudah tabuh genderang
Geramnya partai pendukung saat Ahok dijadikan 'ban serep' PDIP
Ahok ajak masyarakat sumbang uang & tenaga buat kampanyenya
Ahok sebut PDIP teman, diharapkan gabung dukung dirinya di Pilgub
Ahok yakin timnya & NU lebih solid dibanding Koalisi Kekeluargaan
Jubir: Rumah Lembang bukti soliditas pendukung Ahok
-
Bagaimana Ahok memulai karier politiknya? Ia memulai karier politiknya sebagai anggota DPRD DKI Jakarta setelah terpilih pada tahun 2004.
-
Apa yang dikatakan Hasto mengenai peluang Anies dan Ahok di Pilgub DKI 2024? Hasto mengatakan hal itu menanggapi pertanyaan terkait peluang PDI Perjuangan memasangkan dua mantan gubernur DKI Jakarta yakni Anies Baswedan dan Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok sebagai calon gubernur - wakil gubernur DKI Jakarta.
-
Bagaimana Ahok terlihat dalam fotonya saat kuliah? Tampak pada foto, Ahok tengah bergaya bersama teman-temannya saat awal masa kuliah di Trisakti.
-
Apa yang dirayakan oleh Ahok dan Puput? Ahok dan Puput merayakan ulang tahun putri mereka dengan acara yang sederhana, namun dekorasi berwarna pink berhasil menciptakan atmosfer yang penuh semangat.
-
Kenapa Prabowo Subianto begitu rileks menghadapi debat capres? "Beliau sangat rileks, sangat santai menghadapi debat ini, karena kan memang materinya beliau pasti sangat mengetahui dan menguasai ya," Habiburokhman menandasi.
-
Kapan Prabowo bertemu Jokowi? Presiden terpilih Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana kepresidenan, Jakarta, Senin (8/7) siang.