Pembicaraan menteri remehkan presiden terekam, Jokowi sudah tahu
"Jadi kita tunggu keputusan presiden agar tidak ada fitnah," kata Johnny.
Kabar seorang menteri meremehkan Presiden Joko Widodo (Jokowi) rupanya terekam dalam sebuah video. Jokowi juga disebut sudah mengantongi bukti rekaman video bernada menghina itu.
Wakil Ketua Fraksi NasDem DPR Johnny G Plate menyebut Jokowi sudah punya rekaman itu. Karena itu, dia berani menilai bahwa pernyataan Mendagri Tjahjo Kumolo ada menteri yang mengecilkan Jokowi bisa dipertanggungjawabkan.
"Presiden sudah mendapat rekaman pembicaraannya jadi kita tunggu keputusan presiden agar tidak ada fitnah," kata Johnny saat dihubungi merdeka.com, Senin (29/6).
Johnny menilai, menteri yang menghina tersebut memang tak layak dijadikan sebagai pembantu Presiden. Namun, ia menegaskan, menyerahkan sepenuhnya wewenang ke Presiden apakah akan memutuskan mencopot atau malah mempertahankan menteri itu.
"Reshuffle hak prerogatif Presiden. Hanya kita membutuhkan kabinet yang solid dan mampu menterjemahkan visi dan misi presiden dalam program pembangunan negara dan jalannya pemerintahan," katanya.
Sebelumnya, Politikus PDIP Masinto Pasaribu mengungkap ciri menteri yang meremehkan Jokowi itu. Menurut dia, menteri itu berkelamin wanita dan berada di sektor ekonomi.
"Benar. Dia profesional tapi kerjanya nggak profesional. Bukan (menteri) berasal dari partai pendukung. Dia sering buat kebijakan yang suka bertentangan dengan Nawa Cita Presiden," kata Masinton.
Masinton menyebut alasan menteri tersebut kerap menghina Presiden dikarenakan ia sudah mengetahui bahwa akan ditendang Jokowi dari Kabinet Kerja. Atas dasar ini pula, kata dia, menteri tersebut kerap menjelek-jelekkan Jokowi karena kecewa akan dicopot.
"Ya dia gitu karena panik mau direshuffle," kata Masinton.
Baca juga:
Fadli Zon sebut Jokowi pimpin pemerintahan seperti urus warung kopi
Effendi Simbolon desak Tjahjo ungkap menteri yang hina Jokowi
Usai calon kepala daerah, PDIP juga ingin 'sekolahkan' para menteri
Ruhut: Menteri yang hina Jokowi sangat pantas dipecat!
Masinton sebut menteri yang remehkan Jokowi wanita dari non parpol
Enam bulan cukup buat reshuffle kabinet, PDIP sudah ada analisisnya
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Apa yang terjadi di Bukber Kabinet Jokowi? Bukber Kabinet Jokowi Tak Dihadiri Semua Menteri 01 & 03, Sri Mulyani: Sangat Terbatas
-
Siapa yang mengunjungi Presiden Jokowi di Indonesia? Presiden Jokowi menerima kunjungan kenegaraan dari pemimpin Gereja Katolik sekaligus Kepala Negara Vatikan, Paus Fransiskus, di Istana Merdeka, Jakarta, pada Rabu, 4 September 2024.
-
Kapan pertemuan Jokowi dengan Presiden JAPINDA? Presiden Joko Widodo (Jokowi) melakukan pertemuan dengan Presiden Japan-Indonesia Association (JAPINDA), Fukuda Yasuo, di Imperial Hotel, Tokyo, Jepang.
-
Kapan Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
-
Kapan Pasar Jongke diresmikan oleh Presiden Jokowi? Pada Sabtu (27/7), Presiden Jokowi meresmikan Pasar Jongke yang berada di Laweyan, Kota Surakarta.