Pidato politik ala OSO yang bikin Jokowi dan Megawati ketawa ngakak
Pidato politik ala OSO yang bikin Jokowi dan Megawati ketawa ngakak. Partai Hanura mengukuhkan pengurus DPP masa bakti 2016-2020 di Sentul International Convention Center, Bogor, Jawa Barat. Ketua Umum Partai Hanura Oesman Sapta Odang (OSO) pun menyinggung soal jatah menteri.
Partai Hanura mengukuhkan pengurus DPP masa bakti 2016-2020 di Sentul International Convention Center, Bogor, Jawa Barat. Ketua Umum Partai Hanura Oesman Sapta Odang (OSO) pun menyinggung soal jatah menteri.
"Partai jangan kaku lah seakan-akan ingin minta jatah menteri," kata OSO yang disambut gelak tawa tamu undangan seperti Presiden Joko Widodo dan Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri dan ketum parpol pendukung pemerintah lainnya.
OSO yang melihat Jokowi tertawa pun sempat memberikan candaan. Menurut OSO, kalau Jokowi tertawa sampai mengangkat kedua pundak artinya setuju.
"Nah kalau Presiden ketawa sampai begini artinya setuju ha-ha-ha," canda OSO sambil menggerakkan kedua pundaknya.
OSO yang mempraktikkan gerakan itu pun kembali disambut gelak tawa Jokowi, Megawati dan tamu undangan lain. Kemudian OSO membandingkan dengan Megawati saat menjadi Presiden kelima.
"Nih kalau Ibu Megawati begini nih hmm hmm hmm," kata OSO sembari menirukan senyuman ke kiri dan kanan.
"Senyuman yang manis," kata OSO yang disambut tawa undangan.
Selain itu, satu persatu undangan yang hadir, Wakil Ketua MPR ini terlihat girang ketika melihat Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama ( Ahok) berada di barisan undangan. Apalagi, Ahok duduk di sebelah Ketua Umum PBNU Said Aqil Siradj.
"Eh ada Pak Ahok. Pak Ahok duduk sebelah Pak Aqil ada tanda-tanda," kata OSO yang disambut riuh ribuan kader Partai Hanura.
"Pak Ahok ini nakal, persis kayak saya nakalnya, tapi saya suka," sambung Wakil Ketua MPR dari unsur DPD tersebut.
Dalam sambutannya tersebut, partai-partai politik pendukung Ahok di Pilkada DKI Jakarta juga jadi sasarannya. Dia meminta kepada Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh dan Ketua Umum Partai Golkar Setya Novanto untuk konsisten dalam mendukung Ahok.
"Coba mana jarinya?" minta OSO ke Surya Paloh dan Setya Novanto.
Mendengar permintaan dari OSO tersebut, Surya Paloh dan Setya Novanto mengacungkan salam dua jari yang menjadi ciri khas Ahok dan pasangannya Djarot Saiful Hidayat selama mengikuti masa kampanye.
Tak hanya itu, Ketua Umum PPP Romahurmuziy (Romi) juga jadi sasaran. Meski, Romi membawa PPP mendukung Agus Yudhoyono dan Sylviana Murni, OSO juga ikut meminta Romi untuk mengacungkan salam dua jari.
"Romi mana Romi, coba jarinya Rom," minta OSO. Romi hanya terlihat tertawa terbahak-bahak dan mengacungkan jempolnya saja.
Setelah itu, barulah OSO menyampaikan pidato yang serius dengan menjabarkan niatan partainya yang ingin menjadi Hati Nurani Rakyat sesuai dengan namanya. Namun, di tengah-tengah berpidato, OSO mengeluh. Dia ternyata sadar pidato politik itu melelahkan. Apalagi, ini pertama kalinya dia berpidato panjang lebar terlebih di depan ribuan orang.
"Aduh capek juga ya pidato," kata OSO sembari menghela napas tanda kelelahan.
Baca juga:
Jokowi, Megawati sampai Ahok hadiri pelantikan pengurus Hanura
Saat OSO tirukan cara Jokowi dan Megawati ketawa hingga bikin ngakak
OSO soal Pilgub DKI: Semua anak-anak bangsa, jangan ada keriuhan
Oesman Sapta: Pak Ahok duduk sebelah Pak Aqil ada tanda-tanda
Saat OSO kerjai para ketum parpol pendukung Jokowi
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Siapa yang mengunjungi Presiden Jokowi di Indonesia? Presiden Jokowi menerima kunjungan kenegaraan dari pemimpin Gereja Katolik sekaligus Kepala Negara Vatikan, Paus Fransiskus, di Istana Merdeka, Jakarta, pada Rabu, 4 September 2024.
-
Siapa yang meminta tanda tangan Presiden Jokowi? Pasangan artis Vino G Bastian dan Marsha Timothy kerap disebut sebagai orang tua idaman. Pasalnya demi impian sang anak, Jizzy Pearl Bastian, pasangan orang tua ini rela melakukan segala cara.
-
Kapan Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
-
Apa yang terjadi pada sapi Presiden Jokowi di Blora? Tampak sapi tersebut mengamuk saat akan disembelih Dalam video yang diunggah akun YouTube Liputan6, tampak saat akan disembelih, muka sapi itu ditutup dengan sebuah kain. Diketahui, sapi tersebut mengamuk saat warga berupaya menjatuhkannya untuk kemudian disembelih.
-
Siapa saja yang hadir mendampingi Presiden Jokowi di Banyuwangi? Hadir mendampingi Presiden, Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Abdullah Azwar Anas, Menteri PUPR Basuki Hadi Muljono, Pj Gubernur Jatim Adhy Karyono, dan Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani.