PKB sebut cak Imin dipertimbangkan Jokowi dan Prabowo jadi cawapres
Ketua DPP PKB Lukman Edy mengatakan ketua umumnya Muhaimin Iskandar alias Cak Imin mendapat respons yang baik dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) setelah mendeklarasikan diri sebagai calon wakil presiden 2019. Bahkan, Lukman mengklaim sosok Cak Imin dipertimbangkan oleh semua poros Pilpres mendatang.
Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Lukman Edy mengatakan ketua umumnya Muhaimin Iskandar alias Cak Imin mendapat respons yang baik dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) setelah mendeklarasikan diri sebagai calon wakil presiden 2019. Bahkan, Lukman mengklaim sosok Cak Imin dipertimbangkan oleh semua poros Pilpres mendatang.
"Ya setahu saya respon bagus, menjadi bahan pertimbangan bagi Pak Jokowi. Apalagi kalau kita baca dari beberapa tokoh PDIP seperti Ahmad Basarah yang menyatakan sosok Cak Imin sosok yang prioritas untuk diperhatikan," kata Lukman saat dihubungi, Kamis (15/3).
-
Kapan Pemilu 2019 diadakan? Pemilu terakhir yang diselenggarakan di Indonesia adalah pemilu 2019. Pemilu 2019 adalah pemilu serentak yang dilakukan untuk memilih presiden dan wakil presiden, anggota DPR RI, DPRD Provinsi, DPRD Kabupaten Kota, dan DPD.
-
Siapa saja yang ikut dalam Pilpres 2019? Peserta Pilpres 2019 adalah Joko Widodo dan Prabowo Subianto.
-
Kapan pemilu 2019 dilaksanakan? Pemilu 2019 merupakan pemilihan umum di Indonesia yang dilaksanakan pada tanggal 17 April 2019.
-
Apa saja yang dipilih dalam Pemilu 2019? Pada tanggal 17 April 2019, Indonesia menyelenggarakan Pemilu Serentak yang merupakan pemilihan presiden, wakil presiden, anggota DPR, DPD, dan DPRD secara bersamaan.
-
Apa yang diraih Partai Gerindra di Pemilu 2019? Pada Pemilu 2019, perolehan suara Partai Gerindra kembali naik, walau tidak signifikan. Partai Gerindra meraih 12,57 persen suara dengan jumlah pemilih 17.594.839 dan berhasil meraih 78 kursi DPR RI.
-
Partai apa yang menang di Pemilu 2019? Partai Pemenang Pemilu 2019 adalah Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dengan persentase suara sebesar 19.33% atau 27,05 juta suara dan berhasil memperoleh 128 kursi parpol.
"Iya cak imin di poros Pak Prabowo juga Cak Imin menjadi pertimbangan," sambungnya.
Calon Gubernur Riau ini mengungkapkan beberapa alasan Cak Imin layak untuk dipertimbangkan semua poros. Mulai dari generasi muda, hingga seorang aktivis Islam.
"Jadi cak imin ini sekarang jadi pengantin cantik lah gitu ya. Karena dipertimbangkan oleh semua pihak. Kenapa, karena pertama adalah dia generasi muda, kedua cak imin merepresentasikan aktivis Islam moderat," ungkapnya.
Selain kriteria itu, isu-isu agama juga harus menjadi perhatian presiden jika ingin menang Pilpres. Sebab akan berbahaya jika dibiarkan.
Ketiga situasi populisme Islam yang meningkat. Keempat, isu-isu politik aliran yang semakin mengemuka," ungkapnya.
"Kalau tim-tim presiden tidak memperhatikan semakin merebaknya politik aliran, ya berbahaya juga kalau tidak merespon itu," tandasnya.
Baca juga:
Gerindra akui sempat lirik Mahfud MD jadi cawapres Prabowo
Airlangga irit bicara soal kabar Gator Nurmantyo bakal deklarasi di Pilpres
Gerindra kantongi 15 nama cawapres Prabowo, dari militer hingga perempuan
Gerindra klaim satu partai telah bersedia dukung Prabowo jadi capres
Puan sebut PDIP dorong kader muda jadi cawapres Jokowi
Ini reaksi PAN terkait Mahfud MD siap jadi Cawapres Jokowi