Politikus PDIP sebut Koalisi Indonesia Raya cuma akal-akalan
Koalisi Indonesia Raya merupakan usulan Ketua Majelis Pertimbangan PAN Amien Rais.
Rencana pembentukan Koalisi Indonesia Raya yang diusulkan Amien Rais langsung mendapat cibiran dari sejumlah politikus. Salah satunya adalah politikus PDIP Fahmi Habcy, dia melihat koalisi ini hanya berupa akal-akalan dan demi untuk meningkatkan posisi tawar bagi-bagi kursi menteri dalam pemerintahan mendatang.
"Koalisi ini bukan upaya menjaga kepentingan kelompok Islam, tetapi hanya akal-akalan Amien Rais untuk meningkatkan posisi tawar," kata Fachmi di Depok, Jumat (18/4), seperti dilansir dari Antara.
Fahmi mengatakan, umat Islam ini 85 persen pemegang saham Indonesia. Jadi menyelamatkan dan memperbaiki kesejahteraan Indonesia berarti memperbaiki kesejahteraan umat Islam di Indonesia, tentunya juga umat beragama yang lain.
Pembentukan Koalisi Indonesia Raya merupakan gagasan dari Ketua Majelis Pertimbangan Partai Amanat Nasional (PAN) Amien Rais, dimana partai Islam sepakat mengambil peluang berkoalisi, dengan terlebih dulu bersama-sama membicarakan hal tersebut di tataran internal masing-masing.
"Siapa yang terlibat menyusahkan rakyat Indonesia, tentunya menyusahkan umat Islam juga," kata pengarang sajak 'Aku Iso Opo'.
Ia menegaskan, tanpa harus sesumbar bahwa dalam pilpres ini diperlukan koalisi parpol untuk menjaga kepentingan umat Islam.
Lebih lanjut Fahmi menilai alasan Amien Rais bahwa pertemuan semalam untuk membentuk koalisi dalam memperbaiki kehidupan berbangsa lebih baik, bagaikan peribahasa "menepuk air didulang, terpercik muka sendiri", tetapi sah saja dalam konteks memastikan bargaining jatah menteri bagi elit parpol yang hadir semalam dalam pemerintahan ke depan.
Menurut dia, jika pertemuan itu tujuannya menurunkan harga daging sapi yang melambung, menurunkan nilai tukar dolar dan harga bahan pokok mencekik, melindungi petani dari derasnya impor pangan, menyelamatkan TKI kita, itu akan disambut publik.
"Sayangnya Pak Amien Rais tidak mengundang kadernya yang menjadi Menko Perekonomian Hatta Rajasa untuk segera memperbaiki masalah ekonomi itu semua," ucapnya.
Baca juga:
Relawan Jokowi siap demo jika mandat capres Jokowi dicabut
Soal UN ada nama Jokowi, PDIP sebut itu cari muka saja
Ditanya peluang jadi Ketua DPR, Pramono bilang 'enggak tahulah'
'Soal cawapres Jokowi, biasanya yang remang-remang menentukan'
Bantah deal dengan Golkar, Hanura lirik PDIP
-
Kapan Partai Kasih dideklarasikan? Sekelompok anak muda Indonesia asal Papua mendeklarasikan mendirikan partai nasional yang diberi nama Partai Kasih pada Minggu 23 Juni 2024 di Jakarta.
-
Siapa yang mendirikan Partai Kasih? Sekelompok anak muda Indonesia asal Papua mendeklarasikan mendirikan partai nasional yang diberi nama Partai Kasih pada Minggu 23 Juni 2024 di Jakarta.
-
Siapa yang mengapresiasi kolaborasi KPK dan Polri? Terkait kegiatan ini, Wakil Ketua Komisi III DPR Ahmad Sahroni turut mengapresiasi upaya meningkatkan sinergitas KPK dan Polri.
-
Apa tujuan utama Partai Kasih? Yunus mengungkapkan, partai Kasih didirikan dengan tujuan untuk memberantas kemiskinan di Indonesia. "Visi Partai Kasih, 'melalui kemurahan hati, menembus perbedaan bagi sesama anak bangsa Indonesia, mewujudkan Indonesia yang sejahtera'," tutur dia.
-
Apa sebenarnya pengertian dari Koalisi? Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) pengertian koalisi adalah kerja sama antara beberapa partai untuk memperoleh kelebihan suara dalam parlemen.
-
Siapa yang menjadi ketua Partai PSI? Sementara itu, Erina Gudono tampak mendampingi Kaesang Pangarep sebagai ketua Partai PSI.