Prabowo bebaskan Sudirman Said pilih wakil di Pilgub Jateng
Prabowo bebaskan Sudirman Said pilih wakil di Pilgub Jateng. Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto membebaskan Sudirman Said memilih pendampingnya untuk Pilgub Jateng 2018 nanti. Dengan begitu diharapkan Sudirman mendapat pasangan serasi seperti Sandiaga Uno untuk Anies Baswedan.
Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto membebaskan Sudirman Said memilih pendampingnya untuk Pilgub Jateng 2018 nanti. Dengan begitu diharapkan Sudirman mendapat pasangan serasi seperti Sandiaga Uno untuk Anies Baswedan.
"Kami juga memberi tugas kepada calon gubernurnya harus orang yang beliau cocok juga agar kerjasamanya baik. Seperti kita lihat di DKI kan sangat cocok ya," ujar Prabowo saat deklarasi di kediamannya, Jalan Kertanegara No.4, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (13/12).
"Harmonis gitu, tango! Cool calm and confident," imbuh dia.
Kriteria calon pendamping sendiri yang penting amanah untuk rakyat dan tidak korupsi. Prabowo membuka peluang kepada partai koalisi untuk menawarkan tokoh sebagai wakil.
"Konsultasi dengan partai lain tentunya kita berharap sosok yang dipilih adalah sosok yang selalu ingin berbuat terbaik untuk rakyat," kata dia.
Sementara, Sudirman Said mengatakan, untuk wakilnya sendiri menunggu keputusan koalisi nanti. Meski begitu dia mengakui sudah ada calon wakil di dalam benaknya.
"Tapi akhirnya nanti kembali pada kesepakatan partai partai koalisi. Gambaran ada tapi kita simpan dulu ya," kata Sudirman.
Baca juga:
Bupati Klaten pilih Ganjar ketimbang suaminya yang daftar Pilgub Jateng
Politisi PDIP ingin Ganjar Pranowo kembali maju di Pilgub Jateng
Sudirman Said: Saya bersama Gerindra ingin berjuang selesaikan masalah korupsi
Hadir di rumah Prabowo, Anies puji Gerindra pilih Sudirman Said jadi cagub Jateng
Dhani hingga Rahmawati hadir saat Prabowo umumkan Sudirman Said jadi cagub Jateng
Gerindra usung Sudirman Said di Pilgub Jateng, Ferry Juliantono legowo
Prabowo: Kita calonkan Sudirman Said di Jawa Tengah
-
Kenapa Prabowo Subianto dan Jenderal Dudung menggandeng tangan Jenderal Tri Sutrisno? Momen ini terjadi ketika ketiga jenderal tersebut sedang berjalan masuk ke dalam sebuah ruangan atau tempat digelarnya gala dinner seusai mengikuti rangkaian parade senja atau penurunan upacara bendera merah putih.
-
Apa yang diusung Prabowo Subianto dalam acara tersebut? Ketua Umum Pilar 08, Kanisius Karyadi, mengatakan bahwa kegiatan yang diikuti oleh 70 ribu lebih peserta ini merupakan bentuk dukungan terhadap Prabowo Subianto dalam menjaga dan merawat Persatuan Indonesia, sejalan dengan Sila ke-3 Pancasila.
-
Mengapa Susi Pudjiastuti bertemu dengan Prabowo dan Anies Baswedan? Meski capres telah diumumkan, hingga kini bakal cawapres belum terlihat hilalnya. Justru Susi Pudjiastuti mencuri perhatian publik setelah bertemu dengan dua tokoh besar Prabowo dan Anies Baswedan.
-
Apa yang dilakukan Menhan Prabowo Subianto bersama Kasau Marsekal Fadjar Prasetyo? Prabowo duduk di kursi belakang pesawat F-16. Pilot membawanya terbang pada ketinggian 10.000 kaki.
-
Siapa yang bertemu dengan Prabowo Subianto? Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep menemui Ketum Gerindra Prabowo Subianto.
-
Apa yang ditolak mentah-mentah oleh Prabowo Subianto? Kesimpulan Prabowo lawan perintah Jokowi dan menolak mentah-mentah Kaesang untuk menjadi gubernur DKI Jakarta adalah tidak benar.