Prabowo Tidak Akan Menyerang di Debat Terakhir, TKN: Ini Panggung Mulia, Bukan Tukang Nyinyir
Debat Pilpres terakhir akan dilaksanakan pada 4 Februari 2024
Prabowo tidak akan menyerang terhadap Anies Rasyid Baswedan dan Ganjar Pranowo pada debat terakhir capres.
Prabowo Tidak Akan Menyerang di Debat Terakhir, TKN: Ini Panggung Mulia, Bukan Tukang Nyinyir
Anggota Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Budiman Sudjatmiko menegaskan, jika Prabowo tidak akan menyerang atau offensive terhadap Anies Rasyid Baswedan dan Ganjar Pranowo pada debat terakhir capres.
Diketahui, debat kelima Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 akan berlangsung pada 4 Februari 2024, di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI.
"Pak Prabowo tidak pernah (offensive), kita ini pakar kadang suka kasih masukan ‘pak kali-kali serang’ pak Prabowo menolak jelas," kata Budiman di Rumah Kertanegara, Jakarta Selatan, Jumat (26/1).
Budiman menjelaskan, hal itu tidak akan dilakukan oleh Ketua Umum Partai Gerindra karena panggung debat merupakan panggung yang mulia.
Apalagi, panggung debat capres merupakan ujian intelektual bagi calon pemimpin dan bukan untuk para buzzer.
"Ini adalah panggung debat yang mulia, yang akan melahirkan orang yang nanti akan diskusi dengan Joe Biden, Xi Jinping. Sehingga, forum debat adalah ujian intelektual bagi calon pemimpin Indonesia bukan ujian buzzer dan tukang nyinyir," tegasnya.
"Masa panggung tukang nyinyir panggungnya puluhan triliun. Pak Prabowo tetap akan visi dan misi komitmen pada NKRI sudah ditunjukkan juga," pungkasnya.