Prabowo: Di militer saya selalu promosikan komandan muda
Menurutnya, panglima, perwira, dan prajurit berusia muda yang selalu membawa kemenangan.
Pemuda mempunyai sifat-sifat unggul yang menyebabkannya menjadi pilihan utama untuk menjadi benteng bangsa. Hal itu, disampaikan calon presiden Prabowo dalam Rapimnas Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) di Bandung, Rabu (28/5).
"Di tentara saudara boleh cek, saya selalu mempromosikan komandan yang paling muda. Itu karena vitalitas, semangat, kekuatan itu adalah kelebihan dan miliknya anak-anak muda," kata Prabowo.
Dia menjelaskan prinsip itu didapatkannya dari pendidikan militer. Menurutnya, panglima, perwira, dan prajurit berusia muda yang selalu membawa kemenangan.
"Saya dulu di tentara ada adagium dari senior, dari panglima yang gemilang. Adagiumnya adalah kemenangan dihasilkan oleh prajurit, perwira dan panglima muda, kemenangan dihasilkan oleh orang muda," ujar dia.
Selain itu, dia juga mengkhawatirkan generasi muda zaman sekarang yang berjiwa pesimis. Tidak menghargai bangsanya dan lebih mengagumi bangsa asing.
"Yang kita takuti dan waspadai kalau anak-anak muda kita melempem, malas tidak disiplin. Kalau generasi muda kita lembek, generasi penakut punya rasa rendah diri, sedikit-sedikit lihat orang asing, terlalu kagum pada bangsa lain itu bahaya," pungkas dia.