Prabowo sambangi rumah Hary Tanoe
Pertemuan ini diduga terkait pemberian dukungan oleh HT kepada Prabowo.
Calon Presiden Prabowo Subianto menyambangi rumah bos MNC grup Hary Tanoesoedibjo (HT) di Jalan Ciranjang, Jakarta Selatan. Pertemuan ini diduga terkait pemberian dukungan oleh HT kepada Prabowo.
Pantauan merdeka.com, Kamis (22/5), Prabowo tiba sekitar pukul 18.50 WIB. Memakai pakaian serba putih, dia langsung disambut HT dan istrinya. Sebelum Prabowo datang, Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Hashim Djojohadikusumo lebih dulu datang ke rumah HT.
Dalam kedatangannya ini, Prabowo dan HT tidak banyak komentar kepada awak media. Keduanya hanya memberi salam dan langsung masuk ke dalam rumah.
Seperti diketahui, tim pemenangan capres dan cawapres Prabowo Subianto dan Hatta Rajasa di Pilpres 9 Juli 2014 sudah terbentuk malam ini. Dalam koalisi bernama 'Merah Putih' ini, setidaknya enam partai tersebut bakal melibatkan banyak tokoh luar partai.
Bertindak sebagai Ketua pelaksa harian tim pemenangan Prabowo-Hatta, Menteri Kehutanan Zulkifli Hasan memastikan nama Mahfud MD menjadi ketua pemenangan. Lantaran baru terbentuk, dia mengaku tidak hafal semua susunannya.
"Ketua tim pemenangan Pak Mahfud, Wakil Pak George Toisutta, Sekretaris Fadli Zon, lalu ada Setya Novanto, Wakil-wakil lain, ketua bidang lain. Saya belum hafal baru terbentuk," kata Zulkifli di Rumah Polonia, Jakarta, Rabu (21/5).
Tidak hanya itu, ketika disindir soal nama mantan bakal cawapres Partai Hanura Hary Tanoesudibjo (HT) juga bergabung, Zulkifli pun membenarkannya. Namun, untuk posisi HT nanti masih belum dipastikan.
"HT nanti termasuk apakah penasehat. Tapi dia yang akan membantu kita," ujarnya.
Baca juga:
Kampanye hitam Pilpres: Jokowi capres boneka, Prabowo isu HAM
Dukung Prabowo, Mahfud tak khawatir simpatisan di PKB terbelah
Kiai-kiai ini sayangkan Mahfud MD gabung Prabowo
Pimpin timses, Mahfud MD siap menangkan pasangan Prabowo-Hatta
Prabowo-Hatta mau bawa Indonesia jadi pusat bisnis syariah dunia
-
Siapa yang ditawari menjadi Cawapres Prabowo? Demi Indonesia Gemoy, Ini Jawaban Lucu Cipung Ditawari Jadi Cawapres Prabowo Belakangan, dunia maya tanah air dihebohkan oleh kabar kocak yang menjadikan Rayyanza Malik Ahmad alias Cipung sebagai sosok Calon Wakil Presiden (Cawapres) dalam Pemilihan Umum 2024.
-
Kenapa Prabowo Subianto begitu rileks menghadapi debat capres? "Beliau sangat rileks, sangat santai menghadapi debat ini, karena kan memang materinya beliau pasti sangat mengetahui dan menguasai ya," Habiburokhman menandasi.
-
Siapa yang bertemu dengan Prabowo Subianto? Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep menemui Ketum Gerindra Prabowo Subianto.
-
Apa yang diklaim oleh Prabowo? Menteri Pertahanan (Menhan) sekaligus calon presiden (capres) nomor urut 2, Prabowo Subianto mengatakan dirinya sudah menyatu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Sebab, Jokowi mampu menyatukan lawan menjadi kawan.
-
Kapan Prabowo Subianto pertama kali mencalonkan diri menjadi Capres? Pada tahun 2004, Ia memulai karier politiknya dengan mencalonkan diri sebagai Capres dari Partai Golkar pada Konvesi Capres Golkar 2004.
-
Siapa yang menjadi keponakan Prabowo Subianto? Selain itu, ternyata Tommy masih memiliki hubungan keluarga dengan Prabowo, sebagai keponakan.