Rachmawati ungkap konsultan asing di kubu Jokowi ikut amandemen UUD 1945
Menurutnya, tudingan kubu Jokowi memutar balikkan fakta. Rachmawati menyebut adanya konsultan asing di kubu Jokowi sudah menjadi rahasia umum.
Koalisi Joko Widodo-Ma'ruf Amin dan koalisi Prabowo Subianto-Sandiaga Uno saling menuding soal konsultan asing. Wakil Ketua Badan Pemenangan Nasional Prabowo-Sandi, Rachmawati Soekarnoputri mengungkapkan kubu Jokowi yang sebenarnya memakai konsultasi asing pada Pilpres 2014 silam.
"Saya kira enggak, saya pikir kalau konsultan asing justru saya mendapat informasi terserah mau dibilang hoax apa enggak, tapi pada tahun 2014 pada Pilpres 2014 itu konsultan asing ada di sana (Jokowi)," kata Rachmawati di kediaman Jl Jati Padang, Jakarta Selatan, Jumat (28/9).
-
Apa yang disepakati Prabowo dan KWI? Menurut laporan Antara, Prabowo bersama Kardinal Suharyo Hardjoatmodjo dan pengurus Konferensi Waligereja Indonesia (KWI) sepakat Pemilihan Umum 2024 harus berjalan jujur, adil, damai, dan rukun.
-
Apa yang dibicarakan Prabowo dan Jokowi? Saat itu, mereka berdua membahas tentang masa depan bangsa demi mewujudkan Indonesia emas pada tahun 2045.
-
Apa yang terjadi saat Pramono Anung dan Puan Maharani bertemu dengan Prabowo Subianto? Ketua DPR RI sekaligus Ketua DPP PDIP Puan Maharani, terekam dalam kamera saat dirinya menarik bakal calon gubernur Jakarta Pramono Anung ke hadapan presiden terpilih Prabowo Subianto.
-
Kapan Prabowo dan Titiek Soeharto memutuskan untuk bercerai? Namun sayang, keduanya memutuskan bercerai pada tahun 1998.
-
Kapan pelantikan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai Presiden dan Wakil Presiden? Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka akan dilantik sebagai Presiden dan Wakil Presiden RI periode 2024-2029 pada 20 Oktober mendatang.
-
Siapa yang bertemu dengan Prabowo dan Anies Baswedan? Susi Pudjiastuti mencuri perhatian publik setelah melakukan pertemuan dengan Prabowo dan Anies Baswedan.
Rachmawati menyebut konsultan asing yang disewa kubu Jokowi itu terlibat mengamandemen UUD 1945. Putri proklamator RI Soekarno ini membocorkan inisial nama konsultan asing di kubu Jokowi itu.
"Saya enggak perlu sebutkan namanya, tapi ada tiga huruf itu yang membuat perubahan atau amandemen UUD 1945 itu ya konsultan asing itu. Justru saya menolak paling awal di tahun 2014, untuk kemudian saya bicara kepada Prabowo kembali ke landasan UUD' 45," ujarnya.
Menurutnya, tudingan kubu Jokowi memutar balikkan fakta. Rachmawati menyebut adanya konsultan asing di kubu Jokowi sudah menjadi rahasia umum.
"Saya tahu persis, 3 huruf dia pake konsultan asing. Dan perubahan UUD '45 yang sangat sakral pun dilakukan oleh konsultan asing. Sebetulnya ini bukan rahasia lagi, sudah banyak kok ditulis di media kita, temen temen parpol juga tau kok sebenarnya," pungkas Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra ini
Koalisi Jokowi-Ma'ruf menuding koalisi Prabowo-Sandi menggunakan jasa konsultan asing. Tudingan itu disampaikan oleh sekretaris Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma'ruf, Hasto Kristiyanto. Namun, Hasto tidak menunjukan bukti konkrit mengenai tudingan tersebut.
Hasto menegaskan pihaknya tidak ingin demokrasi di Indonesia terpapar asing. Sehingga dengan konsisten, koalisi Jokowi-Ma'ruf tidak menggunakan konsultan asing.
"Karena Pak Jokowi-Ma'ruf ini konsisten di dalam menggelorakan martabat dan kebanggaan kita sebagai bangsa. Maka kita tidak pakai konsultan asing. Berbeda dengan yang di sana (koalisi Prabowo-Sandi) sudah pakai konsultan asing sejak 2014 lalu," ujar Hasto di Media Center TKN Jokowi-Ma'ruf, Menteng, Jakarta, Jumat (28/9).
Sekteraris Jenderal PDIP itu menuturkan, penggunaan konsultan asing tak melulu berdampak positif. Menurutnya, saat ini masyarakat tidak membutuhkan pemimpin polesan melainkan pemimpin tampil apa adanya.
"Rakyat benar benar jernih mana pemimpin yang benar benar hadir apa adanya," tandasnya.
Baca juga:
Koalisi Jokowi tuding kubu Prabowo pakai jasa konsultan asing sejak 2014
Soal dukungan ke Prabowo, Netty Heryawan sebut 'militansi emak-emak jangan diragukan'
Timses Jokowi: Membangun SDM tidak semudah membalikkan telapak tangan
Polri kaji laporan Situs Skandal Sandiaga
Prabowo mau tingkatkan kerja sama dengan China, ini sindiran kubu Jokowi