Rakernas III PDIP konsolidasi terakhir jelang pilpres, bahas 5 strategi ini
Pertama, strategi bagaimana memenangkan seluruh agenda politik 2018 dan 2019.
Ketua Steering Committee (SC) Rakernas III PDIP, Sukur Nababan menekankan, acara Rakernas kali ini amat penting bagi partainya. Sebab, akan digunakan sebagai konsolidasi terakhir jelang Pilpres 2019.
"Rakernas ketiga ini sangat strategis sekali bagi kami sebagai parpol, ini jadi konsolidasi terakhir internal kami, sebelum kami menghadapi Pilkada dan Pilpres 2019," kata Sukur di Sanur, Bali, Jumat (23/2).
-
Di mana Rakernas PDIP diadakan? Mantan calon Presiden (Capres) nomor ururt 03 Ganjar Pranowo menghadiri agenda rapat kerja nasional (rakernas) PDIP di Beach City International Stadium (BCIS), Ancol Jakarta pada Jumat (24/5).
-
Kapan PDIP menang di pemilu 2019? Partai pemenang pemilu 2019 adalah Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dengan persentase 19.33% dari total suara sah yang diperoleh.
-
Siapa saja yang ikut dalam Pilpres 2019? Peserta Pilpres 2019 adalah Joko Widodo dan Prabowo Subianto.
-
Kenapa PDIP menang di pemilu 2019? Kemenangan ini juga menunjukkan bahwa citra dan program kerja yang ditawarkan oleh PDIP dapat diterima oleh masyarakat luas.
-
Bagaimana PDIP bisa menang di pemilu 2019? PDIP berhasil meraih kemenangan yang signifikan dalam pemilu 2019 dan menjadi partai pemenang dengan persentase suara tertinggi, menunjukkan popularitas dan kepercayaan yang dimiliki oleh partai ini di mata masyarakat Indonesia.
-
Kapan Ganjar Pranowo hadir di Rakernas PDIP? Mantan calon Presiden (Capres) nomor ururt 03 Ganjar Pranowo menghadiri agenda rapat kerja nasional (rakernas) PDIP di Beach City International Stadium (BCIS), Ancol Jakarta pada Jumat (24/5).
Sukur melanjutkan, dalam konsolidasi internal ini, pihaknya ingin seluruh kader PDIP mulai dari anak ranting itu satu hati. Satu pikiran dan satu langkah menghadapi itu. Oleh sebab itu, Rakernas dilakukan tertutup karena ingin membahas strategi intenal.
Menurut Sukur, ada lima strategi yang akan dilakukan PDIP. Pertama, strategi bagaimana memenangkan seluruh agenda politik 2018 dan 2019.
Kedua, bagaimana di dalam proses untuk seluruh kader di dalam penugasan, caleg-caleg harus sudah siap dari sekarang untuk 2019.
Ketiga, bagaimana menjaga suara dan melakukan advokasi hukum, sehingga seluruh kader memahami hal tersebut.
"Keempat, kami sadar bahwa kepemimpinan Bung Karno dengan Trisakti, kemandirian, tentu saja, Kata Pak Sekjen (PDIP) kita capai dengan pola dan program yang berkesinambungan dengan pola pembangunan semesta berencana, kita punya visi sama seperti visi dengan bangsa ini dengan Trisakti itu, sehingga kita akan sampaikan materi visi partai ini ke depannya, yang jadi penugasan kader apakah itu di daerah, legislatif dan eksekutif," jelasnya.
Terakhir, apalagi di tahun politik, ada bulan Bung Karno yang akan menjadi momen spesial PDIP nantinya.
"Kami akan merencanakan bersama dengan rakyat untuk merayakan momen-momen tersebut, Ulang tahun PDIP dan bulan Bung Karno, sehingga kedekatan PDIP dengan rakyat itu bisa bersama-sama kami bisa diimplementasikan," katanya.
Baca juga:
PDIP sebut AHY ingin berdialog dengan Megawati
Ini kriteria Capres dan Cawapres PDIP di Pilpres 2019
Berkemeja merah, Jokowi hadiri Rakernas PDIP di Bali
Persiapan Pilpres, Jokowi bakal hadiri Rakernas III PDIP di Bali
Hasto Kristiyanto: Individualisme tidak mendapatkan tempat di PDIP