Rano Karno Yakin Menang Satu Putaran di Pilkada Jakarta: Bukan Takabur, Kita Lihat Hasil Survei
Rano Karno merujuk pada hasil survei pasangan Pramono-Rano yang hampir mencapai 50 persen.
Calon Wakil Gubernur (Cawagub) Jakarta, Rano Karno alias Bang Doel mengaku cukup yakin bisa menang satu putaran dari rivalnya di Pilkada Jakarta 2024. Rano Karno merujuk pada hasil survei pasangan Pramono-Rano yang hampir mencapai 50 persen.
"Saya sangat yakin, bukan takabur, saya berharap ini satu putaran. Kalau kita melihat basic survey terakhir 49 persen, berarti kita cuma butuh 1 persen lagi kan," ujar Rano Karno kepada wartawan, Rabu (27/11).
Rano Karno mengaku dirinya sudah banyak dikenal oleh warga Jakarta, begitu juga dengan Pramono. Popularitas itu membuat elektabilitasnya yang semula tidak diperhitungkan kini menyentuh angka hampir 50 persen.
Rano Karno juga kembali menegaskan bisa memenangkan satu putaran setelah banyak belanja masalah ke warga Jakarta dan proses debat.
"Tidak, tapi faktor masalah Jakarta mendukung 03. Saya hanya faktor kecil dari sebuah peningkatan elektabilitas. Siapa yang kenal Pramono Anung? Dia mulai dari 0, tapi sekarang dia sudah sampai. Artinya kita sama-sama kerja, makanya kita yakin," ucapnya.
"Saya juga agak kaget, ternyata pasangan kita, pasangan yang paling banyak turun berdasarkan laporan dari Bawaslu. Kita tidak punya target untuk melebihi siapapun. Karena memang kita sadar. Mas Pram sekali-kali dia bilang, Wah ini kalau bukan Bang Doel, kalau bukan Bang Doel, kalau bukan Bang Doel. Itu kan artinya beliau punya keyakinan, Bang, kita kerja keras," Doel menambahkan.
Pramono Harap Pilkada Jakarta Satu Putaran
Sama seperti Rano Karno, Pramono berharap Pilgub Jakarta bisa berjalan satu putaran. Menurutnya, jika terjadi dua putaran bisa terjadi pembelahan di masyarakat.
"Saya berharap mudah-mudahan pilgub ini berlangsung satu putaran, karena kalau dua putaran pasti ada ketegangan. Karena belajar dari pengalaman pilgub sebelumnya, karena ketegangan itulah yang membuat kemudian Jakarta sempat terbelah pada waktu itu," kata dia.
Usai mencoblos, Pramono mengaku memantau quick count atau hitung cepat hingga exit poll Pilkada Jakarta 2024. Dia berharap, hasil hitung cepat membawa kabar baik bagi warga Jakarta.
"Mudah-mudahan hasilnya terbaik bagi warga Jakarta," ucapnya.
Selain memantau hitung cepat Pilkada Jakarta 2024, Pramono berencana untuk video call dengan cucu.
"Sementara pengen video call sama cucu," ucapnya.