Robot Transformer Ikut Meriahkan Kampanye Akbar Partai Golkar
Robot itu bukan sungguhan. Melainkan hanya cosplay dari salah satu robot di film Transformer, Bumblebee.
Jelang pencoblosan, seluruh peserta pemilu masif menggelar kampanye, tak terkecuali Partai Golkar. Golkar menggelar kampanye akbar di Istora, Senayan, Jakarta hari ini.
Pantauan merdeka.com, baik kader dan simpatisan yang hadir memakai pakaian berwarna kuning ini. Mereka sudah sejak sekitar pukul 12.00 WIB hadir di bagian luar maupun dalam Istora.
-
Apa yang diklaim Airlangga sebagai pencapaian Partai Golkar? "Dengan demikian Partai Golkar mengalami kenaikan dan dengan Partai Golkar mengalami kenaikan, Partai Golkar juga yang mendukung Pak Prabowo dan Mas Gibran bisa berkontribusi kepada kemenangan Bapak Prabowo Subianto dan Mas Gibran Rakabuming Raka," tutup Airlangga.
-
Kapan Partai Golkar didirikan? Partai Golkar bermula dengan berdirinya Sekber Golkar di masa-masa akhir pemerintahan Presiden Soekarno. Tepatnya tahun 1964 oleh Angkatan Darat digunakan untuk menandingi pengaruh Partai Komunis Indonesia dalam kehidupan politik.
-
Siapa yang diusung oleh Partai Golkar sebagai Cawapres? Partai Golkar resmi mengusung Gibran Rakabuming sebagai Cawapres Prabowo Subianto di Pilpres 2024.
-
Kenapa Partai Golkar didirikan? Partai Golkar bermula dengan berdirinya Sekber Golkar di masa-masa akhir pemerintahan Presiden Soekarno. Tepatnya tahun 1964 oleh Angkatan Darat digunakan untuk menandingi pengaruh Partai Komunis Indonesia dalam kehidupan politik.
-
Kapan Airlangga menyampaikan klaim dukungan Partai Golkar untuk Prabowo-Gibran? Hal itu disampaikan Airlangga dalam acara buka puasa bersama jajaran Partai Golkar dengan Prabowo-Gibran, di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta, Jumat (29/3).
-
Siapa yang menyampaikan keinginan aklamasi untuk Airlangga Hartarto dalam memimpin Golkar? Untuk informasi, kabar adanya keinginan aklamasi dari DPD I dalam penunjukkan Airlangga kembali memimpin Partai Golkar disampaikan Sekretaris Jenderal DPP Partai Golkar Lodewijk F. Paulus.
Berbagai atribut Partai Golkar dengan warna identik kuning terpasang di sekitar Istora. Mulai dari banner, spanduk hingga bendera. Tapi, ada satu yang mencuri pandangan mata kader dan simpatisan yang hadir yaitu kemunculan robot Transformer.
Robot itu bukan sungguhan. Melainkan hanya cosplay dari salah satu robot di film Transformer, Bumblebee. Si Bumblebee tampak dipasangi simbol-simbol Golkar di Pemilu 2019, seperti nomor urut hingga logo partai. Nomor urut 4 Partai Golkar terpasang di bagian kaki dan tangan.
Di bagian dalam Istora turut ditampilkan penampilan band lokal. Sambil memegang balon panjang berwarna kuning dan sejumlah atribut partai lainnya, mereka dengan asyik berjoget bersama-sama baik yang muda maupun orang tua.
"Golkar, Golkar, Golkar. Jokowi Jokowi Jokowi," teriak massa yang hadir.
Undangan yang diterima oleh merdeka.com, acara kampanye Partai Golkar ini rencananya akan dihadiri oleh Calon Presiden nomor urut 01 Joko Widodo. Selain itu, acara ini juga akan dihadiri oleh Jusuf Kalla.
"Sebentar lagi, Bapak Jusuf Kalla sesaat lagi akan tiba di Istora," ujar seorang pembawa acara.
Baca juga:
JK Dijadwalkan Hadir Kampanye Akbar Partai Golkar di Senayan
Ketum Golkar Beberkan Sederet Alasan Jokowi Harus Dipilih
Cara Unik Golkar Manfaatkan Teknologi Lewat Kampanye Augmented Reality
TGB Sebut Era Jokowi Polwan Diberi Izin Berjilbab
Airlangga: Jokowi-Maruf Akan Membuat Indonesia Semakin Maju