Sama dengan Ical, Gerindra bakal dukung Perppu Pilkada
Gerindra menyambut baik dukungan Ical terhadap Perppu Pilkada.
Anggota Dewan Pembina Partai Gerindra Martin Hutabarat menilai sikap Ketua Umum Golkar versi Munas Bali, Aburizal Bakrie (Ical) yang berbalik arah mendukung Perppu Pilkada telah sesuai dengan aspirasi rakyat. Sesama anggota Koalisi Merah Putih (KMP), dirinya mendukung penuh sikap tersebut.
"Saya kira pernyataan Ical itu (mendukung Perppu Pilkada) menunjukkan semangat membela kepentingan rakyat di kalangan partai. Kita hargai itu," kata Martin di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Rabu (10/12).
Menurutnya Partai Gerindra akan tetap konsisten pada nota kesepahaman antara parpol anggota KMP dengan Partai Demokrat. Gerindra akan mendukung Perppu No 1 Tahun 2014 Tentang Pilkada.
"Gerindra tidak keberatan sejauh Perppu itu ada perbaikan. Kita di DPR harus mengamankan keputusan dan kebijakan di kesepakatan Perppu, apalagi beliau (Prabowo) dan Pak SBY sudah ada kesepakatan," terang dia.
Sebelumnya, setelah mendapat sejumlah kritik, Partai Golkar di bawah kepemimpinan Aburizal Bakrie (Ical) akhirnya memutuskan untuk mendukung Perppu Nomor 1 Tahun 2014 tentang Pemilihan Gubernur, Bupati dan Wali Kota (Pilkada). Ical menjelaskan, Golkar mengubah haluannya karena sejumlah pertimbangan.
Lewat akun Facebook, Selasa (9/12), Ical menguraikan tiga pertimbangan pihaknya yakni: keinginan masyarakat luas untuk tetap melaksanakan Pilkada Langsung; kesepakatan awal bulan Oktober antara enam partai politik; dan pembicaraan dengan partai-partai dalam Koalisi Merah Putih (KMP).
"Maka Partai Golkar akan mendukung Perppu usul pemerintah tentang UU Pilkada tersebut," tulis Ical.
Baca juga:
Akbar Tandjung sebut Ical dukung Perppu Pilkada atas masukannya
SBY: Tetap netral, Demokrat tak akan merapat ke KIH
SBY: Saya akan berjuang habis untuk Pilkada langsung
Meski Ical dukung Perppu Pilkada, loyalis tidak beralih ke Agung
Ini kata SBY soal Ical akhirnya dukung Perppu Pilkada
Demokrat: Ical dukung Perppu Pilkada karena yakin kalah
Nurul Arifin: Golkar tak merasa ditinggal KMP, itu prematur
-
Apa yang diminta oleh Partai Golkar kepada Bahlil? Partai Golkar meminta Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia tidak mengklaim sebagai kader partai yang dipimpin Ketua Umum Airlangga Hartarto.
-
Kenapa Partai Golkar didirikan? Partai Golkar bermula dengan berdirinya Sekber Golkar di masa-masa akhir pemerintahan Presiden Soekarno. Tepatnya tahun 1964 oleh Angkatan Darat digunakan untuk menandingi pengaruh Partai Komunis Indonesia dalam kehidupan politik.
-
Kapan Partai Golkar didirikan? Partai Golkar bermula dengan berdirinya Sekber Golkar di masa-masa akhir pemerintahan Presiden Soekarno. Tepatnya tahun 1964 oleh Angkatan Darat digunakan untuk menandingi pengaruh Partai Komunis Indonesia dalam kehidupan politik.
-
Kapan Partai Golkar memutuskan mengusung Gibran? Keputusan diambil dalam Rapimnas Golkar pada Sabtu (21/10).
-
Bagaimana Gibran disambut saat tiba di kantor Partai Golkar? Putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu disambut Lodewijk dan Menpora Dito.
-
Siapa saja yang menggodok ide pendirian Partai Gerindra? Pada 2007, Ide Fadli dan Hashim itu pun digodok oleh Ahmad Muzani, M. Asrian Mirza, Amran Nasution, Halida Hatta, Tanya Alwi, dan Haris Bobihoe.