Seperti Orba, Titiek Soeharto harap Sekjen Golkar diisi sosok dari TNI
Seperti Orba, Titiek Soeharto harap Sekjen Golkar diisi sosok dari TNI. Menurutnya jika Sekjen berasal dari TNI akan membantu Golkar untuk menjaga kesolidan. Hal itu terlihat saat kepemimpinan Sekjen Golkar di masa orde baru di antaranya Letnan Jend (Purn) Budi Harsono, Letnan Jend (Purn) Ary Mardjono.
Wakil Ketua Dewan Pakar Partai Golkar Titiek Soeharto setuju dengan adanya revitalisasi kepengurusan termasuk dengan posisi Sekjen. Dia pun berharap posisi itu bisa diisi oleh seorang yang memiliki latar belakang TNI.
"Kalau saya lebih baik serahkan kalau bisa yang TNI kita sudah lama Golkar enggak punya Sekjen yang dari TNI," kata Titiek di JCC, Senayan, Jakarta Pusat, Senin (19/12).
Menurutnya jika Sekjen berasal dari TNI akan membantu Golkar untuk menjaga kesolidan. Hal itu terlihat saat kepemimpinan Sekjen Golkar di masa orde baru di antaranya Letnan Jenderal (Purn) Budi Harsono, Letnan Jenderal (Purn) Ary Mardjono.
"Waktu itu zamannya dulu Orba Sekjennya TNI kita bisa solid bagus Golkar-nya," ujarnya.
Titiek juga belum berencana memberikan rekomendasi nama untuk pengganti Sekjen jika nantinya benar diganti. "Enggak ada tawaran-tawaran, kita tetap saling bantu," tandasnya.
Untuk diketahui, Ketua Umum baru diperkenankan melakukan revitalisasi kepengurusan partai termasuk posisi Sekjen. Ada beberapa nama yang digadang-gadang menjadi pengganti Idrus. Mulai dari Ace Hasan Syadzily, Andi Sinulingga, Ibnu Munzir, dan Happy Bone.